icon-category News

39 Orang Cedera Akibat Ledakan Kembang Api

  • 27 Dec 2017 WIB
Bagikan :

Sebanyak 39 orang terluka akibat ledakan petasan dalam sebuah karnival saat perayaan natal di Havana, Kuba. Korban termasuk enam anak-anak berusia antara 11 hingga 15 tahun yang cedera akibat peristiwa tersebut.

Seperti diwartakan Reuters, Rabu (27/12) sekitar 20 warga mengalami luka serius. Badan kesehatan setempat melaporkan beberapa di antara korban menderita luka sangat serius dan sangat kristis.

Insiden tersebut hanya melukai penduduk lokal. Otoritas setempat mengungkapkan, tidak laporan yang menyebutkan wisatawan mancanegara menjadi salah satu korban. Pemerintah setempat masih menyelidiki penyebab ledakan tersebut.

Sementara, festival Parrandas merupakan kegiatan yang selalu dihelat setiap tahun di Kota Remedios. Remedios terletak di Provinsi Villa Clara, di sebelah pantai utara pulau tersebut.

Dua kota di daerah selalu menyelenggarakan acara spektakuler di malam Natal setiap tahunnya. Masyarakat biasanya menggelar karnaval dan menyalakan petasan serta kembang api.

Karnaval Parrandas digelar sejak abad 18 di Remedios. Dalam festival itu, berbagai vendor menyediakan makanan dan mainan buatan tangan. Pada 2013, festival Parrandas dinobatkan sebagai warisan budaya di Kuba.


Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini