Home
/
News

4 Alasan Enggak Pacaran dengan Dia yang Baru Putus

4 Alasan Enggak Pacaran dengan Dia yang Baru Putus
Agaton Kenshanahan05 January 2019
Bagikan :

Mendengar kabar cowok atau cewek idaman baru saja putus dari pacarnya mungkin bisa membuatmu senang. Yeay, akhirnya pujaan hati yang jadi incaran selama ini bisa didekati karena sudah tak berstatus pacaran lagi.

Namun ada alasan kenapa sebaiknya kamu enggak langsung PDKT dan jadian dengannya. Soalnya ada beberapa kemungkinan buruk yang bisa terjadi setelahnya. Dilansir Elite Daily, apa saja kemungkinan tersebut?

1. Dia belum ‘selesai’ dengan mantannya

Preview

Apa yang terjadi kalau seseorang pacaran bertahun-tahun lamanya lantas putus tiba-tiba? Dia pasti enggak akan bisa menghilangkan semua memori indah yang sudah dilalui bersama pacarnya dengan seketika.

Kalau kamu langsung mendekati si dia yang baru putus dan berhasil jadian, bisa-bisa malah terjebak dalam rebound relationship. Ini adalah sebuah hubungan yang dijalin seseorang tapi perasaan terhadap mantannya belum benar-benar hilang. Intinya dia belum move on gitu, loh.

2. Kamu bakal cemburu dengan mantannya

Preview

Meskipun dia memilihmu jadi pacarnya setelah putus, kamu akan cemburu dengan mantannya. Mengapa? Karena kamu akan penasaran dengan sosok mantannya. Kenapa mantan pacarmu bisa begitu lama pacaran dengan pacarmu sekarang?

Kamu akhirnya selalu berusaha untuk jadi sosok yang melebihi mantan pacarnya. Karena kamu enggak mau dirimu dianggap kurang sempurna dibanding mantannya. Akibatnya kamu malah enggak bisa jadi diri sendiri saat pacaran. Capek, deh!

3. Dia bakal membandingkan kamu dengan mantannya

Preview

Bagaimanapun, sosokmu yang baru datang mengetuk hatinya belum benar-benar bisa memindahkan sosok mantannya yang masih tinggal di hatinya. Dalam pacaran, akan selalu ada momen yang mirip dengan saat si dia pacaran dengan mantannya. Di momen itulah pacarmu bakal membandingkan dirimu dan mantannya.

Kalau pacarmu sampai membicarakan perbandingan itu di hadapanmu bisa gawat, kan? Berarti dia belum bisa menerima dirimu sepenuhnya. Mungkin kamu bisa membuatnya jadi pacarmu, tapi hatinya enggak bisa benar-benar jadi milikmu.

4. Pacaran bukan karena cinta padamu

Preview

Kadang ada cowok atau cewek yang saat baru putus langsung bergegas buat jadian dengan orang lain lagi. Bukan karena dia mencari pelampiasan atau rebound relationship, tapi orang yang seperti ini sebenarnya takut menjalani kehidupannya sendiri.

Akibatnya dia pacaran denganmu bukan karena benar-benar cinta padamu. Sebab, dia sekadar mencari orang yang bisa mengisi hatinya supaya enggak kesepian saja. Hati-hati, pacaran dengan orang seperti ini bisa membuatmu enggak bahagia.

populerRelated Article