Sponsored
Home
/
Digilife

4 Tren TikTok yang Lagi Hype buat Seru-seruan saat Waktu Luang

4 Tren TikTok yang Lagi Hype buat Seru-seruan saat Waktu Luang
Preview
Vina Insyani25 October 2023
Bagikan :

Uzone.id – Tren di TikTok memang tidak ada habis-habisnya, selalu ada hal baru yang bisa diikuti setiap harinya. Mulai dari filter unik, efek foto dan template video yang aesthetic, challenge-challenge yang bisa diikuti dengan mudah dan masih banyak lagi.

Ikut tren-tren di TikTok memang seru, terlebih tren ini membuka potensi konten kalian dilihat oleh pengguna lain. Jika banyak yang menyukai, tak menutup kemungkinan kalau konten kalian akan FYP dan mendapat banyak likes.

Nah, berikut beberapa tren TikTok yang saat ini sedang ramai digunakan di TikTok.

Filter Pilpres 2024

Memang unik ya ide-ide warganet Indonesia. Berhubung calon presiden RI untuk Pemilu 2024 sudah diumumkan, warganet membuat filter TikTok yang berhubungan dengan pemilihan presiden.

Filter TikTok yang satu ini sudah banyak digunakan warga TikTok hingga saat ini, bahkan jumlah penggunanya mencapai 46,5 ribu video. Sama seperti beberapa video lainnya, filter yang satu ini menampilkan kuis berisi dua pilihan calon presiden. Setelah itu, pengguna akan terus diberi pilihan hingga hasil akhir keluar.

Untuk menggunakan filter ini, kalian bisa mencarinya dengan keyword ‘Pilih-Pilpres 2-24’ atau klik link ini.

Game Minecraft

Tren bermain game Minecraft yang satu ini juga sedang happening di TikTok. Filter yang terinspirasi dari game terkenal keluaran Mojang ini sudah digunakan lebih dari 578 ribu orang di TikTok.

Cara bermain game ini mudah. Kalian hanya perlu menggeser jari kalian ke kanan dan ke kiri mengikuti jalur minecraft road yang ada dalam permainan ini. Peraturannya, jangan sampai kendaraan yang ada di game ini keluar dari jalur atau menabrak dinding.

Semakin lama kalian bertahan, maka semakin banyak juga tantangannya, termasuk jalur yang juga dibuat semakin beragam. 

Kalian bisa mencari filter ini dengan keyword ‘Crazy Road Minecraft 3’ atau ‘Filter Minecraft’ atau klik tautan ini.

Filter ‘Ivan Gunawan’ atau Bold Glamour

Salah satu filter ini juga sedang ramai digunakan warga Indonesia. Filter makeup ini mulai viral di Indonesia setelah selebriti Ivan Gunawan menggunakan filter tersebut dengan backsound lagu Tiara Andini berjudul Bahaya.

Sontak, filter dengan nama Bold Glamour ini banyak diikuti warga Indonesia dengan gaya yang mengikuti Ivan Gunawan.

Kalian bisa menggunakan filter ini dengan mencari keyword ‘Bold Glamour’ lalu dikombinasikan dengan lagu Bahaya dari Tiara Andini x Arsy.

Tren curhat ke ‘Mbak Taylor’

Bosan dengan filter, kalian bisa mencoba tren berbagi cerita atau curhat ke Mbak Taylor diikuti dengan lagu-lagu galau yang menyesuaikan dengan isi cerita kalian.

FYI, Taylor yang dimaksud adalah Taylor Swift, penyanyi internasional yang dikenal dengan lagu-lagunya yang relatable dengan kisah pendengarnya. Selain itu, Taylor Swift juga dikenal dengan agu-lagu yang terinspirasi dari kisah hidup dirinya (dan orang lain).

Tren ini dianggap mewakili kisah hidup dan curahan hati pendengar Taylor Swift yang merasa memiliki kemiripan jalan cerita dengan lagu-lagu penyanyi tersebut.

“Dear mbak Taylor, aku pernah dicintai seseorang tapi telat nyadar dan akhirnya menyesal,” tulis salah satu curhatan di TikTok diiringi dengan lagu Taylor Swift berjudul Back to December.

Untuk mengikuti tren ini, kalian bisa menuliskan curhatan hati kalian di sebuah foto/video dengan awalan ‘Dear Mbak Taylor’ lalu masukkan lagu yang mendukung curhatan kalian, setelah itu posting di akun TikTok kalian.

populerRelated Article