Home
/
Technology

5 Hal Keren yang Dimiliki OPPO F9 untuk Liburan yang Lebih Menyenangkan

5 Hal Keren yang Dimiliki OPPO F9 untuk Liburan yang Lebih Menyenangkan
Kristian Tjahjono30 December 2018
Bagikan :

Tidak hanya untuk komunikasi, smartphone menjadi barang penting yang amat membantu saat pergi berlibur. Selain untuk mengabadikan momen, smartphone juga digunakan untuk mengakses berbagai data mulai dari tiket transportasi, bukti pemesanan hotel, hingga navigasi untuk menemukan arah.

Minggu lalu, kami membawa OPPO F9 untuk berlibur ke Bali. Dari pengalaman kami, setidaknya ada 5 fitur OPPO F9 yang ternyata amat berguna untuk menemani berlibur.

1. VOOC Flash Charge ekstra cepat


Daya tahan baterai menjadi hal yang penting saat liburan atau jalan-jalan. Dari pengalaman kami selama seminggu, OPPO F9 akan mampu bertahan sekitar 10 jam dengan pola pemakaian yang intensif (navigasi dengan GPS, foto-foto cukup sering, browsing & chatting, serta sering mengakses media sosial).

Untungnya OPPO F9 telah didukung VOOC Flash Charge. Dalam waktu 30 menit, baterai OPPO F9 akan terisi sekitar separuh. Cukup untuk meneruskan aktivitas tanpa harus mengkhawatirkan masalah baterai.

2. Kamera ganda dengan A.I pintar
Pada saat liburan, kamera merupakan salah satu fitur yang paling sering dipakai. Bahkan mereka yang membawa kamera digital sekalipun tetap menggunakan kamera pada ponsel.

Satu fitur yang dimiliki kamera belakang OPPO F9 adalah A.I. (Artificial Intelligence). Fitur ini akan mengoptimalkan setting kamera, sesuai dengan subyek dan obyek yang sedang dibidik. Saat memotret pemandangan, misalnya, saturasi warna akan dinaikkan menjadi lebih matang seperti pada foto sunset berikut ini.

OPPO F9

Bagi yang suka memotret pemandangan, fitur Panorama OPPO F9 juga cukup handal. Sama seperti ponsel OPPO sebelumnya, pengguna dapat mengambil foto panorama dengan menggeser ponsel ke kanan atau ke kiri dalam posisi portrait atau vertikal. Berikut beberapa hasil foto Panorama OPPO F9.

OPPO F9

OPPO F9

Fitur HDR yang ada juga cukup efektif menyeimbangkan pada kondisi cahaya yang kontras seperti pada beberapa foto di bawah ini.

OPPO F9

OPPO F9

OPPO F9

Bagi yang suka memotret makanan, kamera belakang OPPO F9 juga mampu menangkap detail dan tekstur pada makanan dari jarak dekat. Algoritme A.I. juga menaikkan saturasi warna untuk memberikan foto makanan yang menggiurkan seperti contoh berikut.

OPPO F9

OPPO F9

OPPO F9

Sebagai catatan, semua hasil foto OPPO F9 yang ada di artikel ini merupakan file foto asli dari ponsel dan tidak melalui proses penyuntingan apa pun. Koleksi hasil foto OPPO F9 yang lebih lengkap bisa dilihat di akun Flickr resmi YANGCANGGIH.COM.

3. Selfie cantik dan lebih seru

Sebagai salah satu brand yang fokus pada kemampuan kamera depan, tak heran jika OPPO memberikan kemampuan selfie di atas rata-rata untuk F9. Satu fitur andalannya adalah A.I. Beautification yang membuat wajah terlihat halus, mulus dengan warna kulit lebih cerah.

IMG20181025092547

Ada juga fitur Sticker untuk foto-foto lucu yang lebih seru. Koleksi stikernya terus bertambah dan dapat diunduh gratis langsung dari menu Sticker di kamera.

Sticker

Untuk memudahkan, Anda bisa menjepret selfie dengan gestur telapak tangan dan kamera depan OPPO F9 akan menjepret dalam 3 detik.

4. Layar lega untuk navigasi nyaman

Dari sisi fisik, OPPO F9 hadir dengan bingkai layar yang tipis sehingga ukurannya juga terasa lebih kecil. Padahal ukuran layar OPPO F9 sendiri cukup besar, yaitu 6,3 inci. Selain lebih nyaman saat digenggam, desain OPPO F9 juga fungsional.

Poni minimalis yang memuat kamera depannya ini relatif tidak mengganggu tampilannya. Berbeda dengan poni melebar ala iPhone X yang kadang memotong tampilan di layar.

Layar besar ini amat berguna saat navigasi dengan aplikasi Maps saat mencari destinasi tertentu. Tidak hanya itu, layarnya yang besar juga amat berguna saat memutar video untuk menghibur para penumpang di mobil saat perjalanan jauh.

5. Fitur pengamanan lengkap

Keamanan data di ponsel merupakan poin yang penting juga saat berlibur. OPPO rupanya memperhatikan hal itu. Tercatat aad sensor sidik jari di belakang, serta Face Unlock untuk membuka layar dengan cepat. Dari pengujian, sensor sidik jari yang ada di bawah kamera juga amat responsif.

OPPO F9 juga memiliki fitur untuk memblokir nomer yang tidak dikenal langsung dari menu. Selain itu, juga ada Kids Mode bagi pengguna yang tidak ingin ponselnya “diacak-acak” oleh anak kecil.

Nah, itulah 5 fitur unggulan OPPO F9 yang bisa diajak berlibur. Bagi yang berminat meminang OPPO F9, pastikan Anda juga mengikuti kontes #MimpiJadiGampang yang detilnya ada di sini.

Artikel 5 Hal Keren yang Dimiliki OPPO F9 untuk Liburan yang Lebih Menyenangkan pertama kali terbit di YANGCANGGIH.COM. Untuk informasi gadget dan teknologi tercanggih, kunjungi YANGCANGGIH.COM.

Preview

populerRelated Article