Home
/
Film

5 Kejadian Ngeri Saat Syuting ‘Annabelle Comes Home’

5 Kejadian Ngeri Saat Syuting ‘Annabelle Comes Home’
Ranny Utami28 June 2019
Bagikan :

Uzone.id - Kabar gembira bagi para pecinta film horor karena film 'Annabelle Comes Home' sudah bisa kamu saksikan di bioskop-bioskop kesayangan kamu.

Namun, di balik pembuatan film seri ke-7 dari The Conjuring Universe ini, ada beberapa kejadian aneh yang sulit untuk dijelaskan secara ilmiah yang dialami oleh para pemain ataupun kru film.

Berikut ini adalah beberapa kejadian aneh tersebut yang dilansir dari The Wrap:

1. McKenna Grace mimisan tak berhenti

McKenna Grace yang berperan sebagai Judy Warren, anak dari Ed dan Lorraine Warren, mengalami kejadian aneh saat proses syuting.

“Ketika kami semua ada di lokasi untuk pertama kalinya, tiba-tiba lampu mati dan kami semua ketakutan, dan kemudian bertanya ‘Annabelle, apakah kamu di sini?’ Lalu lampu mendadak menyala dan saya tiba-tiba mimisan dengan darah yang sangat banyak. Hal ini memang kerap terjadi karena alergi, tapi tidak pernah sederas ini dan ketika saya pergi mencari tisu, mimisannya langsung berhenti,” kata Grace.

Preview

2. Piano yang bergerak sendiri

Menurut catatan produksi, sebuah bangku piano yang ada di dalam ruang penyimpanan Warren suka berpindah beberapa kali, padahal tak ada kru film yang sedang bekerja saar itu dan lokasi syuting dikunci.

3. Jam tangan yang berubah waktu sendiri

Ketika suatu hari seorang jurnalis mengunjungi lokasi syuting, jam tangannya jadi kacau. Tiba-tiba waktu yang ditunjukkan berubah, lebih cepat dan bahkan lompat beberapa jam dalam satu waktu. Namun ketika ia meninggalkannya di keesokan hari, jam tangan tersebut kembali normal dan menunjukkan waktu yang akurat.

via GIPHY

4. Hasil foto Annabelle hanya hitam saja

Masih menurut catatan produksi, saat proses syuting Grace membawa kamera instan baru ke lokasi untuk berfoto bersama para pemain dan kru film. Namun, ketika ia foto bersama Annabelle, foto yang dihasilkan oleh kamera tersebut hanya hitam.

Tak hanya itu, ketika ia memfoto Patrick Wilson (Ed Warren), sebuah tanda hitam muncul di atas salib yang ia kenakan sehingga mengaburkan simbol suci tersebut.

“Saya membawa kamera saya dan memfoto semua orang. Ketika saya memfoto Annabelle, selalu hanya hitam saja. Saya memfotonnya dengan dua kamera berbeda dan selalu hanya hitam yang muncul. Foto yang lain baik-baik saja. Saya kira, mungkin kamera ini memantul karena peti, tetapi saya memfoto Annabelle di luar peti.”

5. Annabelle yang muncul tiba-tiba

Satu kejadian yang paling menyeramkan dialami oleh Grace dan lawan mainnya, Madison Iseman (Mary Ellen). Ketika mereka berdua melakukan adegan berjalan di koridor, mereka mendengar tiga ketukan di pintu, tetapi karena kamera terus mengambil gambar (rolling) jadi mereka mengabaikan ketukan dan berjalan terus.

Hingga kali ketiga, mereka masih mendengar ketukan itu. Keduanya merasa ketuka tersebut aneh dan jika kamu masih ingat di film The Conjuring pertama, tiga ketuka adalah tanda dari Trinitas Suci: Bapa, Putra dan Roh Kudus.

Grace dan Iseman pun memutuskan membuka pintu tersebut dan menemukan boneka Annabelle yang duduk di kursi goyang. Kedua mengira ada yang iseng kepada mereka. Namun, ketika pengambilan gambar berikutnya dan mereka mendengar ketukan lagi, saat mereka membuka pintu, boneka Annabelle sudah hilang.

populerRelated Article