Home
/
Travel

5 Tradisi Unik Malam Tahun Baru di Seluruh Dunia

5 Tradisi Unik Malam Tahun Baru di Seluruh Dunia
Birgitta Ajeng28 December 2018
Bagikan :

Uzone.id - Ada beragam cara untuk merayakan malam tahun baru. Beberapa orang menggelar pesta sambil membuat barbeku atau menyalakan kembang api. Demikian beberapa aktivitas yang kerap ditemukan di Indonesia, saat malam pergantian tahun.

Lantas, bagaimana orang-orang dari seluruh dunia merayakan malam tahun baru? Mengutip Instyle, berikut ini beberapa tradisi unik malam tahun baru di seluruh dunia.

Baca: Mengapa Liburan Terasa Cepat Berlalu?

Spanyol

Jika kamu bisa memakan 12 anggur di tengah malam, kamu dapat melalui 12 bulan ke depan dengan penuh keberuntungan dan kemakmuran. Demikian menurut tradisi masyarakat Spanyol. Apakah kamu berminat mengadopsi tradisi ini untuk merayakan malam tahun baru 2019?

Jepang

Kuil-kuil di seluruh negeri akan membunyikan lonceng sebanyak 108 kali. Demikian yang terjadi saat malam pergantian tahun di Jepang. Ini merupakan tradisi Agama Buddha untuk membersihkan orang-orang dari dosa di tahun-tahun sebelumnya, dan memberikan awal yang baru.

Baca: Jelang Natal, Spot Instagramable Bertebaran di Orchard Road Singapura

Denmark

Masyarakat Denmark menyambut tahun baru dengan memecahkan peralatan makan di depan pintu rumah tetangga untuk keberuntungan. Semakin banyak pecahan di depan pintu rumah, semakin baik nasib pemilik rumah di tahun baru.

Filipina

Di Filipina, semua hal yang berbentuk bulat atau bundar dianggap sebagai keberuntungan. Karena itu, pada tahun baru, masyarakat Filipina memakan buah-buahan berbentuk bundar, mengenakan pakaian bercorak polkadot, dan mengisi kantong dengan koin untuk kemakmuran dan kebahagiaan.

Baca: 3 Pasar Tradisional di Solo, Tempat Berburu Oleh-Oleh Murah

Rusia

Ketika jam bergerak mendekati pergantian tahun, orang-orang Rusia akan menuliskan keinginan mereka di atas kertas. Lalu, mereka akan membakarnya, menjatuhkan abunya ke gelas berisi minuman, dan meminumnya sebelum tahun baru dimulai.

populerRelated Article