7 Fakta Menarik Kemenangan Juventus atas AC Milan
Juventus mengalahkan AC Milan dalam pekan ke-31 Serie A Liga Italia 2018/2019 yang berlangsung Sabtu (6/4). Berikut fakta-fakta menarik usai kemenangan yang makin mengukuhkan posisi Juventus di puncak klasemen.
Bermain di Stadion Allianz, Juventus sempat tertinggal pada babak pertama. Gol Krzyzstof Piatek kemudian disamakan Paulo Dybala lewat titik putih. Selanjutnya Moise Kean menjadi pencetak gol kemenangan Bianconeri.
Lihat juga:Messi Tercatat Paling Sering Menang di La Liga |
Berikut fakta-fakta menarik kemenangan Juventus atas AC Milan:
1. Dari 13 pertandingan terakhir menghadapi AC Milan, Juventus tampil 12 kali sebagai pemenang.
Preview |
2. Milan setidaknya kebobolan satu gol dalam lima laga terakhir di Liga Italia. Sebelumnya mereka mencatatkan lima clean sheet dari tujuh laga.
3. Dalam empat laga di Stadion Allianz menghadapi Milan, Paulo Dybala selalu mencetak gol. Selain mencetak empat gol, Dybala juga membukukan satu assist.
4. Dybala mencetak gol penalti di Liga Italia tepat setahun setelah kali terakhir membukukan gol dari titik putih dalam laga Juventus menghadapi Benevento yang berlangsung April 2018.
5. Piatek tercatat sebagai pemain pertama asal Polandia yang mampu mencetak gol tandang ke gawang Juventus di Serie A Liga Italia.
6. Juventus memenangi 12 dari 13 laga Liga Italia sebelum berlaga di Liga Champions.
7. Di antara para pemain di lima liga top Eropa yang setidaknya sudah mencetak dua gol, Moise Kean tercatat sebagai pemain yang memiliki rasio gol terbaik. Pemain 19 tahun itu tercatat mencetak satu gol tiap 47 menit.
[Gambas:Video CNN]