Sponsored
Home
/
Lifestyle

8 Brand Tas Lokal Ini Kualitasnya Nggak Kalah Cakep sama yang Impor

8 Brand Tas Lokal Ini Kualitasnya Nggak Kalah Cakep sama yang Impor
Preview
Dwi Ayu Silawati06 October 2018
Bagikan :

Sebagai konsumen, kita selalu berusaha memilih produk yang berkualitas dan harganya sesuai sama kantong. Nggak jarang kebanyakan dari kita lebih memilih brand luar negeri karena dirasa memiliki kualitas yang lebih bagus. Entah itu dari segi bahan dan detail seperti jahitan.

Jangan meng-underestimate dulu kualitas dari produk lokal tanah air. Produk buatan Indonesia juga mampu bersaing jika disandingkan dengan barang impor saing. Apalagi dengan berkembangnya industri kreatif sekarang ini, pengrajin di Indonesia pun meningkatkan kualitas serta strategi branding mereka. Merek di bawah ini adalah beberapa yang wajib kamu apresiasi dan beli sekarang juga! 

1. Svvgest

Preview

Tas buatan Svggest ini cocok banget buat anak muda, terutama yang gemar berpetualang atau fotografi. Bahan kanvasnya dari brand asal Bandung ini nggak cuma kuat, tetapi beberapa juga dilengkapi fitur waterproof. Menyoal harga, masih terjangkau kok. Mulai dari 150 ribuan, kamu bisa memilih desain yang sling bang hingga backpack.

2. Dowa

Preview

Hampir semua cewek tanah air pasti pernah mendambakan bisa memiliki tas ini. Tas rajut asal Jogja ini merupakan salah satu pelopor tas rajut di Indonesia. Desain dan warnanya kekinian banget. Siapa sih yang nggak kepincut? Untuk harga, dibanderol dengan harga cukup mahal. Jadi mending nabung dulu!

3. Doxology

Preview

Kalau brand yang ini mereka mengambil konsep ala Skandinavia yang futuristik dan sederhana. Bahannya terlihat kuat dan awet. Buat kamu yang suka kesederhanaan, tas ini cocok nih buat kamu pertimbangkan. Harganya mulai dari 100-600 ribuan, girls.

4. KAYNN

Preview

Kelihatannya seperti tas kulit biasa, tetapi KAYNN punya keunikan di desain bentuk tas juga ornamennya, yaitu seni origami dan lifestyle Jepang. Jangan heran kalau desain tas mereka bakal beda dari yang biasanya dijual di pasaran. Tas ini dihargai mulai 500 ribu sampai jutaan rupiah. Tertarik untuk membeli?

5. Byo

Preview

Brand ini merupakan karya desainer Tommy Ambiyo Tedji. Berbeda dengan tas lain yang lebih sederhana, tas ini mengusung konsep eksperimentalis. Kamu bakal menemukan deretan tas dengan bentuk serta bahan yang unik. Buat yang pengen punya tas yang beda dari yang lain, sepertinya merek ini bisa jadi pilihan. Tas ini dijual di kisaran harga 900 ribu sampai 2,5 jutaan.

6. Sanoesa

Preview

Sejak pandangan pertama, tas ini sudah membuat mata kita terbelalak. Bagaimana tidak, tas ini memang terbuat dari kayu. Mereka membuat tas dan peralatan dapur kece dari kayu jati sisa. Siapkan modal sekitar 350 ribu-4,5 jutaan untuk membawa pulang salah satu produknya.

7. Mannequin Plastic

Preview

Buat kamu yang butuh tas kece dengan harga relatif murah, coba kunjungi brand satu ini. Mannequin Plastic namanya. Tas mereka dibuat dengan berbagai bahan mulai akrilik, resin, dan kulit. Desainnya terinspirasi dari origami dan seni Jepang. Kisaran harganya mulai dari 80-500 ribuan.

8. Purotti

Preview

Purroti menyediakan tas berbahan kulit sapi dengan desain yang anak muda banget. Warnanya yang segar pasti bikin kamu bingung pilih yang mana. Selain itu, mereka juga membuat fitur tas dan dompet yang cukup lengkap untuk mewadahi perintilanmu. Harga tasdan dompet mereka sekitar 300 ribu sampai 1 jutaan.

Ternyata kedelapan tas buatan anak negeri tadi nggak kalah berkualitas dan cakep dibanding produk impor. Dari segi harga, mereka juga bersaing kok. Yang jelas lebih murah yang sebanding dengan kualitas yang ditawarkan. Kamu turut mendukung teman sebangsa dan setanah air dengan berbelanja produk lokal.

populerRelated Article