Sponsored
Home
/
Lifestyle

9 Aturan Penting Dalam Memilih, Memakai, dan Menyimpan Bra

9 Aturan Penting Dalam Memilih, Memakai, dan Menyimpan Bra
Preview
Hellosehat17 September 2016
Bagikan :
Preview


Banyak perempuan yang sering kali salah dalam memilih dan memakai bra, padahal bra adalah pakaian yang dipakai sehari-hari. Kesalahan dalam memilih dan memakai bra ternyata dapat menyebabkan berbagai gangguan kesehatan. Berikut adalah kesalahan yang paling sering dilakukan oleh perempuan dalam hal pemilihan dan pemakaian bra.

1. Memilih bra hanya berdasarkan ukuran cup


Mungkin Anda membeli dan memilih bra sesuai dengan ukuran payudara, sehingga Anda kemudian menentukan bra berdasarkan ukuran cup-nya. Namun sebenarnya, ukuran lingkar dada juga penting. Ada bra yang ukuran cup-nya cocok dengan Anda namun tidak pas pada lingkar dada, entah itu kebesaran atau kekecilan. Contohnya, ada bra yang berukuran B namun lingkar dadanya berukuran A.

Oleh karena itu, akan lebih baik jika Anda memilih bra yang sesuai dengan lingkar dada Anda, sehingga membuat Anda nyaman memakainya dan menghindarkan dari iritasi yang dapat terjadi jika memakai bra yang lingkar dadanya lebih kecil daripada lingkar dada Anda.

2. Saat mencoba bra, kaitkan dengan ketat


Ketika Anda mengukur lingkar dada dengan bra yang ingin dibeli, maka sebaiknya Anda mencoba mengaitkannya pada kaitan yang paling luar. Hal ini disebabkan karena bra akan memelar kira-kira 3 inci selama Anda memakainya. Ketika bra sudah memelar, maka barulah Anda mengaitkan bra pada kaitan yang paling terdalam.

3. Menentukan cup yang sesuai


Jika Anda memakai bra dan kemudian ada bagian payudara Anda yang terlihat menyembul, maka cup tersebut masih tergolong kecil untuk Anda. Pilihlah cup yang tepat, sehingga ketika dipakai terasa penuh tanpa ada bagian yang terlihat menyembul.

4. Sesuaikan tali bra ketika memakainya


Jika tali bra ketika dipakai malah jatuh ke lengan dan tidak pas dengan ukuran bahu, maka bra tersebut masih terlalu besar untuk Anda. Hindari juga tali bra yang mengikat sangat kencang, karena akan menimbulkan iritasi pada kulit dan menyebabkan nyeri pada punggung.

5. Payudara kecil? Hindari bra berkawat


Kalau bra Anda berukuran kecil, maka lebih baik untuk tidak memilih model bra yang berkawat. Bra berkawat akan tidak nyaman jika dikenakan karena payudara yang disangga berukuran kecil. Sebaliknya, jika Anda memiliki ukuran payudara yang cukup besar, sebaiknya justru memilih bra dengan kawat, karena akan menjaga bentuk payudara Anda.

6. Menyesuaikan model bra dengan pakaian yang akan digunakan


Tentunya pakaian yang akan Anda gunakan menentukan model bra yang akan dipakai. Ketika Anda sedang ingin menghadiri pertemuan penting dan mengharuskan Anda memakai gaun, maka gunakanlah model bra yang tepat sesuai dengan model gaun yang akan digunakan. Jika gaun yang digunakan memiliki model pundak terbuka, sebaiknya Anda memakai model bra tanpa tali. Sedangkan jika Anda menggunakan kaos atau kemeja tipis berwarna putih, maka Anda dapat memilih bra yang berwarna senada dengan baju dan nyaman untuk digunakan.

7. Ganti bra setiap hari


Bra biasanya mudah melar karena bahannya yang elastis. Sehingga, memakai bra berturut-turut akan menyebabkan bra memelar dalam waktu yang singkat sehingga tidak nyaman untuk dipakai. Anda dapat mencuci bra dengan air dingin, untuk membantu bra kembali elastis dan menghindarkan bra memelar dalam waktu yang cepat. Setidaknya Anda harus mempunyai enam atau tujuh buah bra yang dapat Anda pakai bergantian setiap harinya.

8. Hindari memasukkan bra ke pengering (dryer)


Bra yang dicuci kemudian dimasukkan ke dalam pengering, akan cepat rusak dan memelar. Hal ini disebabkan karena bahan bra yang lembut dan elastis tidak tahan panas.

9. Bra dengan busa? Gantung, jangan lipat


Jika Anda memiliki bra yang cup-nya terbuat dari busa, maka lebih baik jika Anda menyimpannya dengan menggunakan gantungan dibandingkan dengan melipatnya menjadi satu, karena akan merusak cup­ bra tersebut.

BACA JUGA:

The post 9 Aturan Penting Dalam Memilih, Memakai, dan Menyimpan Bra appeared first on Hello Sehat.
populerRelated Article