icon-category News

Ada Telinga Manusia Pada Tubuh Tikus ini

  • 25 Jan 2016 WIB
Bagikan :

Para Ilmuwan diseluruh dunia menggunakan banyak cara untuk bisa membantu pengobatan uma manusia. Ilmuwan di  Jepang mengklaim bisa menaman telinga dalam waktu lima tahun di atas punggung tikus.

Ilmuwan di Universitas Teknologi Tokyo dan Kyoto menggunakan tikus untuk membantu pertumbuhan telinga buatan untuk manusia.

Telinga yang ada pada tikus bisa digunakan untuk membantu anak-anak yang lahir dengan kelainan wajah, atau terluka akibat gigitan anjing.

Pada saat ini telinga pengganti disambung dengan tulang rawan yang diambil dari tulang rusuk pasien. Namun, dengan cara ini lebih menyakitkan karena pasien harus kehilangan tulang rusuk.

Teknik ini adalah salah satu dari beberapa yang disempurnakan di seluruh dunia, dengan tujuan membuat telinga pengganti yang harus dipesan lebih dahulu untuk bagian tubuh yang rusak akibat kecelakaan, atau kelainan bentuk saat lahir.

Sebelumnya dokter di London telah mencoba teknik menanam hidung menggunakan lengan pasien untuk memeliharanya.

 

Sumber: dailymail


Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini