Home
/
Gadget

Akhirnya, iPad Pro Baru Punya Keyboard ‘Ajaib’ dengan Trackpad

Akhirnya, iPad Pro Baru Punya Keyboard ‘Ajaib’ dengan Trackpad

Hani Nur Fajrina19 March 2020
Bagikan :

(Foto: dok. Apple)

Uzone.id -- "Your next computer, is not a computer," begitu tulis Apple.

Setelah dirumorkan sejak bulan lalu, akhirnya Apple mengumumkan kehadiran iPad Pro baru. Memanfaatkan channel YouTube resminya, wujud iPad Pro baru ini akhirnya dipamerkan.

Apple akan menghadirkan dua macam iPad Pro yang perbedaannya terletak di ukuran layar, yang satu 11 inci, satunya lagi 12,9 inci. 

Sebenarnya bentuk dan desainnya mirip seperti model iPad Pro yang dirilis pada 2019, namun tentu saja ada perbedaan yang signifikan dari segi spesifikasi.

Baca juga: Cegah Corona, Apple Store Gak Memperbolehkan Pengunjung Asal Coba Produk

Seperti yang sudah dirumorkan, Apple membawa iPad Pro baru ini dengan keyboard tambahan yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Yup, keyboard iPad Pro baru sudah dilengkapi dengan trackpad seperti halnya laptop pada umumnya sebagai kursor jari.

Apple memberi nama keyboard barunya ini dengan sebutan “Magic Keyboard”, namun ‘ajaib’ bukan karena dia memiliki trackpad saja. 

Dari video yang diunggah Apple, keyboard ini backlit, mendukung port pengisian daya ulang USB-C, dan… bisa dilipat serta mengangkat iPad.

Kalau keyboard iPad bisa dilipat mungkin sudah biasa, tapi keyboard baru ini dapat membuat iPad Pro ini seperti ‘melayang’, sebab mendukung daya magnetik yang membuat iPad menempel dan posisinya jadi terangkat. 

Preview
(dok. Apple)

Apple berharap posisi keyboard yang bisa mengangkat iPad ini bisa menjadi posisi yang lebih nyaman bagi pengguna.

Sementara trackpad-nya, Apple mengaku rancangannya dibikin dari nol ketimbang mencontek apa yang sudah disajikan pada produk macOS. 

Mengutip The Verge, jika pengguna menggerakkan jari di atas trackpad, pointer atau kursornya akan bertransformasi secara mulus untuk menyoroti elemen yang berada di antarmuka pengguna. Bahasa sederhananya, bisa melakukan blocking kalimat.

Preview
(dok. Apple)

Baca juga: Pantau Virus Corona Pakai Data Lokasi Google

Selebihnya, Apple membekali duo iPad Pro baru dengan prosesor baru yang dinamakan A12Z Bionic Chip dengan GPU 8-core, serta dukungan baterai yang diklaim tahan sampai 10 jam.

iPad Pro baru dilengkapi dengan 2 kamera di bagian belakang yang desainnya mirip seperti iPhone 11. Yang satu lensa wide, satunya lagi ultra-wide. Sementara untuk kemampuannya, kamera ini mengusung kemampuan pemindai LiDAR dan depth-sensor serta Augmented Reality (AR).

iPad Pro baru ini sudah bisa dipesan online dan kabarnya Apple siap mengirimkan unit mulai 25 Maret 2020.

Harganya sudah pasti berdasarkan ukuran layar dan kapasitas ruang memori internal. Yang jelas, iPad Pro ukuran 11 inci harganya dimulai dari USD 799, sedangkan ukuran 12,9 inci dibanderol mulai USD 999.

populerRelated Article