Sponsored
Home
/
Digilife

Akun Centang Biru BTS Kena Suspend, Ini Penyebabnya

Akun Centang Biru BTS Kena Suspend, Ini Penyebabnya
Preview
Vina Insyani16 November 2021
Bagikan :

Foto: Dok. Twitter @BTS_Bighit

Uzone.id - Biasanya, Twitter sering mensuspend akun-akun biasa yang melanggar kebijakan platform mereka. Tapi, bagaimana jadinya jika akun yang disuspend Twitter adalah akun resmi dan memiliki centang biru?

Hal tersebut baru saja terjadi pada akun Twitter resmi milik BTS, boy grup terkenal asal Korea Selatan. 

Akun resmi BTS World, yang berisi informasi soal video game dari boyband tersebut telah dibekukan oleh pihak Twitter atas pelanggaran hak cipta.

Sebelum dibekukan, foto profil dan cover foto dari akun dengan followers sekitar 5,5 juta tersebut telah dihilangkan oleh pihak Twitter.

Lalu, siapa dalangnya?

Pembekuan akun resmi ini membuat geger warganet, khususnya para penggemar. Meski bukan akun utama sang idola, tapi akun ini sama-sama memiliki centang biru dan fanbase yang cukup luas.

Dikutip dari laman Koreaboo, Selasa, 16/11/2021, dalang dibalik pembekuan akun resmi ini adalah sebuah kelompok bernama ‘Team Copyright’.

Assalamualaikum, akun Twitter dari BTS berfollowers 5,5 juta telah di suspend oleh Team Copyright karena dianggap mempromosikan Sam/Kamita. Sebelumnya, foto cover dan foto profil dari akun tersebut juga telah dihapus,” tulis mereka dalam laman Facebooknya.

Baca juga: Akun Resmi BTS World Kena Suspend Twitter, Penggemar Protes

Team Copyright ini diketahui adalah sekelompok peneliti keamanan siber Bangelidishi yang memiliki sekitar 5 ribu pengikut di Facebook.

Dalam aksinya, mereka mengklaim bahwa foto dan gambar yang diunggah oleh akun-akun yang berhubungan dengan boy grup ini adalah hak milik mereka. 

Contohnya saja, beberapa kali foto yang diunggah akun utama BTS telah melanggar hak cipta, pelanggaran yang sama pun terjadi lagi saat ini.

Tak hanya akun resmi, sekelompok hacker ini juga menargetkan akun-akun penggemar dari grup tersebut.

Hingga saat ini, Twitter masih membekukan akun video game BTS World tersebut. Para penggemar kompak mengirim template tweet kepada Twitter agar mereka mengembalikan akun tersebut.

populerRelated Article