Ternyata, ini Cara yang Ampuh untuk Ketahanan Aroma Parfum
Siapa sih yang tidak suka memakai parfum? Parfum membuat wanita jadi lebih percaya diri. Tapi, terkadang aroma wangi parfum tidak bisa bertahan lama. Ya, pemakaian parfum di baju biasanya cepat menguap dan aromanya juga lebih gampang hilang. Tapi,pemakaian parfum yang disemprotkan pada titik – titik nadi seperti leher dan pergelangan tangan akan lebih awet aromanya.
Hal ini, karena suhu pada titik nadi tersebut lebih hangat daripada bagian tubuh lainnya sehingga parfum akan bertahan lama harumnya pada saat kamu beraktifitas penuh seharian. Berikut ini beberapa tips memakai parfum agar lebih awet seperti dilansir dari gomagazine.com (24/12) :
1. Memakai parfum setelah mandi
Saat yang tepat untuk menggunakan parfum agar aromanya lebih bertahan lama adalah setelah mandi. Karena, setelah mandi umumnya pori – pori kulit akan terbuka. Jadi, jika kamu ingin wangi parfum lebih lama cobalah tips pertama ini ya
2. Memakai parfum di pergelangan tangan
Seperti yang sudah dibahas diatas, memakai parfum di pergelangan tangan akan lebih tahan lama. Tapi, setelah kamu menyemprotkan parfum ke bagian pergelangan tangan sebaiknya jangan digosokkan karena hal ini akan membuat aromanya hilang. Jadi setelah menyemprotkan parfum pada bagian pergelangan tangan ini sebaiknya biarkan saja, agar aromanya lebih awet.
3. Bagian nadi
Kenapa harus memakai parfum dibagian titik denyut nadi? Hal ini, karena area tersebut merupakan area yang tepat untuk menyemprotkan parfum dan membuat aromanya lebih tahan lama. Selain itu, nadi merupakan pembuluh darah yang dekat dengan permukaan kulit yang mengeluarkan panas. Dan cara ini bertujuan agar aroma parfum lebih menyebar. Seperti pergelangan tangan, belakang telinga dan sekitar leher. Ingat ya, jangan menyemprotkan parfum di baju atau pada ketiak.
4. Pada bahu
Tips selanjutnya adalah memakai atau menyemprotkan parfum pada kedua bahu kamu, agar aroma parfum lebih awet dan segar sepanjang hari anda beraktifitas.
5. Jangan menyimpan parfum di kamar mandi
Yupz,kamu tidak dianjurkan untuk menyimpan parfum di kamar mandi. Kenapa? Karena tempat yang basah dapat menyebabkan reaksi kimia pada parfum sehingga aromanya akan menghilang. Nah, jika kamu mau simpanlah parfum di kulkas, karena temperatur yang dingin akan menjaga aroma aslinya.
6. Perhatikan jenis parfum
Nah, sebelum anda menyemprotkan parfum sebaiknya kenali dulu jenis parfum yang akan digunakan. Karena, jenis parfum yang berbeda maka penggunaannya pun berbeda pula. Seperti misalnya, eau de parfum dengan alat penyemprot, hanya boleh disemprotkan ke seluruh tubuh cukup dengan satu kali semprotan saja dan tidak berlebihan. Sedangkan untuk body mist yang lebih encer, bisa kamu semprotkan beberapa kali ke seluruh tubuh