Selain BJ Habibie, 5 Figur Publik Ini juga Pernah Diisukan Meninggal
BJ Habibie. (Foto: Suara.com)
Uzone.id- Siapa yang terkejut membaca kabar BJ Habibie di media sosial pada Selasa (10/9)? Kalau kamu kaget membaca kabar Presiden Indonesia ke-3 tersebut meninggal dunia, itu tandanya kamu sudah jadi korban hoaks.
Ya, kabar BJ Habibie tutup usia adalah tidak benar alias hoaks belaka. BJ Habibie memang masih dirawat secara intensif di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, sejak pekan lalu. Namun, hingga Selasa (10/9),gakada kabar resmi dari pihak kepresidenan yang menyatakan ia telah tutup usia.
Baca juga:6 Masjid dengan Arsitektur Indah di Asia yang Bikin Takjub
Selain BJ Habibie, ada beberapa figur publik yang sempat diisukan meninggal dunia. Bahkan, beberapa di antara mereka pernah dikabarkan tutup usia lebih dari sekali. Berikut ini deretan tokoh atau artis yang pernah dirumorkan meninggal dunia.
Jackie Chan
Jackie Chan, aktor laga asal Hongkong, sering diisukan meninggal nih. Sepanjang 2013, ia tiga kali disebut-sebut sudah mengembuskan napas terakhir. Laki-laki kelahiran 7 April 1954 itu juga sempat dikabarkan meninggal pada 7 Januari 2016. Saking seringnya, ia bosan dikabarkan meninggal.
Ratu Elizabeth II
Pada Januari 2019, Ratu Elizabeth II dikabarkan meninggal. Rumor itu beredar di Twitter dengan tanda pagar (tagar) #RIPQueenElizabeth. Desas-desus tersebut sempat viral.
Baca juga:Peduli Kesehatan Mental, Warganet Dunia Serukan #WorldSuicidePreventionDay
NamunExpress, media online yang bermarkas di Inggris, Ratu Elizabeth II masih mengatur agenda dengan berbagai acara kerajaan. Jadi, kabar ia meninggal ketika itu adalah hoaks.
Rowan Atkinson (Mr. Bean)
Rowan Atkinson, pemeran karakter Mr. Bean juga pernah jadi korban isu meninggal. Pada 18 Juli 2018, kabar kematiannya menggema di media sosial. Sebelumnya pada 2017, ia juga pernah dikabarkan meninggal.
Nyatanya, berita kematian Rowan Atkinson berhubungan dengan penipuan yang bakal bikin komputer terkena virus.So, hati-hati,gaes. Kamu wajib cek terlebih dahulu soal rumor yang beredar di internet.
Baca juga:Ramalan Bintang Kamu Pekan Ini: Capricon Bakal Ketemu Seseorang dari Masa Lalu
Iwan Fals
Musisi Tanah Air yang terkenal dengan laguBentoini juga pernah diisukan meninggal. Gak cuma sekali, rumor tersebut sempat beredar tiga kali. Kabarnya, isu tersebut beredar karena ia sempat mengucapkan kata-kata perpisahan seperti ingin meninggal.
Mario Teguh
Sosok selanjutnya yang jadi sasaran rumor meninggal dunia, yaitu Mario Teguh. Kabar wafatnya motivator Tanah Air ini merebak di sebuah situs internet. Mario Teguh diisukan meninggal karena serangan jantung.