Film 'Si Manis Jembatan Ancol' Siap Tayang di Bioskop

pada 5 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Kamu pernah mendengar tentang sinetronSi Manis Jembatan Ancol? Ya, sinetron karya Turino Djnaidi itu pernah marak di era 70-an.

Di tahun 90-an, sekali lagi,Si Manis Jembatan Ancolmencuri perhatian masyarakat dengan sajian sinetron yang dibintangi oleh Diah Permata Sari, Kiki Fatmala dan Ozy Syahputra. Sosok Ozy Syahputra sendiri telah menjadi ikon horror tanah air pada masanya.

Baca juga:Fungsi 4 Kamera Belakang Vivo V17 Pro

Menariknya, kini, filmSi Manis Jembatan Ancolbakal tayang di bioskop. Belakang ini juga marak filmrebootdanremakeyang tayang di Tanah Air, sepertiKuntilanak 1,Kuntilanak 2,Warkop DKI Reborn, danSuzannna Bernafas Dalam Kubur.

Kemunculan film-film tersebut membentuk tren film bernuansa jadul atauvintagemenjadi banyak peminatnya, terbukti dari sisi antusiasme penonton atau pun rumah produksi.

Baca juga:Sebelum Negeri di Atas Awan, Destinasi Ini Sudah Sesak Pengunjung karena Terlalu Viral

Si Manis Jembatan Ancolgarapan MVP Pictures disutradarai oleh Anggy Umbara. Anggy Umbara memilih Indah Permatasari sebagai Maryam atau Si Manis.

Perempuan kelahiran tahun 1997 tersebut juga telah beberapa kali bermain dalam sejumlah film horor, antara iniAfter School Horror(2014) danKafir: Bersekutu dengan Setan(2018).

Baca juga:Tayang 28 September, Ini Fakta Drama Korea 'Melting Me Softly' yang Wajib Kamu Tahu

Tatapan hangat serta senyum misterius yang dimiliki oleh Indah Permatasari membuat Anggy Umbara selaku sutradara yakin bahwa karakter Maryam dapat diperankan secara maksimal olehnya.

Saat ini,Si Manis Jembatan Ancolsudah memasuki tahap produksi dan siap untuk mewarnai kancah layar lebar di penghujung 2019.