Sneak Peek5 Ide Masa Depan di ‘Democracy of Centennial’ yang Seru Jika Jadi Film Sci-fi!

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id-- Setelah tahap pendaftaran dansubmissionyang digelar ajang ‘Democracy of Centennial’ (DoC) besutan PT Telkom Indonesia sejak 27 Oktober 2017 hingga akhir Maret 2018, terkumpul sekitar 30.451 ide kreatif dari para anak muda.

Sesuai tajuk dari DoC, yakni “Sejuta Ide, Seabad Indonesia”, maka ide-ide kreatif dari anak-anak muda tersebut bakal berisi bagaimana keinginan, mimpi, dan ‘ramalan’ mereka tentang kondisi Indonesia pada 2045 mendatang.

Berbicara tentang masa depan, biasanya menggabungkan antara data yang ada pada masa sekarang dengan kemungkinan teknologi yang terus berkembang, serta diberi bumbu imajinasi yang visioner.

Nah, dari puluhan ribu ide yang masuk, ada sejumlah ide menarik nan unik dari anak-anak muda yang mendaftarkan diri,nih. Beberapa di antaranya masih sekolah,lho! Kalau dipikir-pikir, ide mereka ini tampaknya bakal seru kalau dijadikan film. Berikutsneak peekdari lima ide seru ini!

 

1. Perusahaan astronaut

Selama ini kita menyaksikan ekspedisi luar angkasa selalu dari negara maju seperti Amerika Serikat, Inggris, dan Rusia saja,ya. Sepertinya ini menjadi inspirasi dari Raffa Raditya Prabowo, siswa yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar.

Dalam ide yang ia tulis, ia bilang, “di tahun 2045, aku ingin memiliki perusahaan astronot di Indonesia dan perusahaan tersebut akan membuat semua planet dijadikan tempat tinggal yang aman dan tentram.

Seru juga menyaksikan Indonesia punya awak astronaut yang betul-betul bisa ke luar angkasa, sekalipun dari film.

via GIPHY

 

2. Teleportasi hologram

Mungkin sudah banyak film-film fiksi ilmiah yang menggunakan konsep hologram. Namun, ide dari anak muda Indonesia yang memiliki visi bahwa ke depannya Tanah Air ini bisa memakai hologrambeneranini patut didukung.

Ide dari Alora Voxeana dari SMPK BPK Penabur Bogor menjabarkan kalau tubuh manusia bisa melakukan teleportasi melalui teknologi yang dipakai sehari-hari. Dalam hal ini, contoh sederhananya adalah telepon.

Jadi kan saat ini di Indonesia kalo mau nelfon orang jauh masih pake vidcall, nah diharapkan di tahun 2045 teknologi Indonesia bisa buat orang yang ingin nelfon orang lain yang jauh, seluruh tubuhnya bakal muncul di depan mukanya langsung dalam bentuk hologram,” tulis siswi SMP itu.

Ide ini juga mirip dengan yang dimasukkan oleh Oloan Yahya. Menurutnya, teleportasi hologram bisa membuat orang dapat menghadiri dua tempat sekaligus. “Hologram tersebut adalah gerak tubuh yang sedang kita kerjakan. Sehingga dapat menghadiri acara lebaran dari jarak jauh,” tulisnya.

via GIPHY

 

3. Roket antariksa

Ide ini masih berada di lingkup mimpi penjelajahan luar angkasa. Selama ini jika ada peluncuran objek ilmiah seperti satelit, Indonesia memang masihnebengdengan roket buatan negeri orang.

“Di tahun 2045, aku ingin Indonesia memiliki roket untuk keluar angkasa,” tulis Muhammad Daffa Darma Putra yang masih duduk di bangku SD.

via GIPHY

 

4. Kota terapung

Peserta bernama Eap Zaki memaparkan idenya untuk membuat sejumlah kota di Indonesia mengusung konsepfloating cityalias kota terapung. Semuanya berangkat dari perubahan iklim yang bisa meningkatkan air laut setinggi 19-95 sentimeter pada tahun 2100.

Saya memiliki ide pada 2045, Indonesia akan memiliki beberapa kota atau pulau yang memiliki konsep kota terapung. Konsep ini memiliki beberapa keuntungan seperti mengatasi masalah banjir, memungkinkan perencanaan kota fleksibel, memiliki daya tarik internasional, tidak perlu pasokan pasir untuk mempersiapkan lahan untuk bangunan, jadi menghemat waktu dan uang,” tulisnya.

Menurutnya, Kota Terapung dapat digunakan sebagai alternatif solusi atas tingginya angka pengurangan lahan pemukiman di daratan.

 

5. Chip di badan untuk simpan uang

Ide satu ini unikbangetdan datang dari murid SMP Labschool Kebayoran, Jakarta bernama Farell. Ia bermimpi Indonesia bisa menciptakan chip khusus untuk menyimpan uang.

Uang tidak lagi dalam bentuk kertas atau koin. Uang dimasukkan ke dalam chip, chip itu dimasukkan ke bawah kulit manusia. Jadi seperti uang digital e-money, tapi ini di dalam tubuh, jadi tidak bisa dicuri,” tulis Farell.

 

Gimana, gaes? Ada yang jadi favorit kamu,gak?