Throwback Movie: Kengerian ‘The Sixth Sense’ Usianya Sudah 2 Dekade
(Foto: Buena Vista Pictures)
Uzone.id-- Biasanya kalau lagi ngumpul dengan teman-teman dan ngobrolin tentang filmthriller-horrorlawas berbau misteri yang menghiasi era 1990an, ‘The Sixth Sense’ kerap disebut. Gimana nggak, film ini masih menebar kengerian gara-gara ide cerita dantwist-nya.
Sepanjang karier sutradara M. Night Shyamalan selama 26 tahun, rasanya masih pas jika bilang ‘The Sixth Sense’ adalah karyanya yang palingmemorabledan membuat namanya melejit. Padahal, film ini dirilis pada tahun 1999.
Apalagi saat ini film terbarunya, 'Glass' sedang tayang di bioskop. Sudah menjadi ciri khas Shyamalan yang rajin meracik cerita dengan pendekatan misteri, teka-teki, dan bikin penonton penasaran.
'The Sixth Sense' secara singkat menceritakan tentang psikiater anak, Malcolm Crowe (Bruce Willis) yang membantu seorang anak laki-laki bernama Cole (Haley Joel Osment) yang ketakutan karena bisa melihat orang-orang yang sudah mati. Keduanya menjadi dekat, sampai tiba di suatu titik dimana Crowe mengungkap sesuatu yang selama ini terpendam tentang dirinya sendiri.
Baca juga:Throwback Movie: 'Panic Room', Gelap Namun Tidak Rumit
Kasih tau nggak ya,twist-nya apa? Mending nggak usah deh, siapa tahu kalian ada yang belum pernah nonton film ini. Biar penasaran, makanya coba tonton, deh.
Di edisiThrowback Moviepekan ini, berikut sejumlah fakta menarik tentang film garapan Shyamalan yang berdarah India ini.
1. Gaji ‘kecil’
Bruce Willis rela dibayar US$10 juta untuk berakting di film ini. Angka itu setengah dari standar gajinya pada era tersebut.
2. Haley Joey Osment pemeran pas!
Pemeran Cole, Haley Joey Osment direkrut karena dia baca naskah sampai 3 kali dan satu-satunya peserta yang mengenakan dasi saat audisi.
3. Ketika salah satu aktris nggak sadar ini filmngeri
Aktris Toni Collette yang melakoni ibu Cole nggak sadar ini film horor sampai akhirnya tayang di bioskop. Dia pikir drama keluarga, karena selama syuting Collette merasa begitu emosional.
4. Slogan ikonis
Ucapan “I see dead people” dari karakter Cole masuk ke dalam 100 Movie Quote oleh American Film Institute (AFI).
5. Dianggap sebagai film terbaik bikinan Shyamalan.
6. Tercatat ada 80 juta orang yang menyewa kaset VHS dan DVD film ini sepanjang 2000.