'Lukisan Ratu Kidul': Ussy Sulistiawaty Patah Kuku hingga Kesurupan
Ussy Sulistiawaty (Foto: Tomi Tresnady/Uzone.id)
Uzone.id- Ussy Sulistiawaty untuk pertama kalinya menerima tantangan bermain film horor. Selama ini kita selalu melihat peran Ussy dalam drama sinetron komedi atau film drama.
Ussy menandai peran horor pertama di judul 'Lukisan Ratu Kidul' produksi MD Pictures melalui anak perusahaan Dee Company dan Blue Water Film.
Ussy yang tadi malam didandani dengan kostum wajah ditutupi oleh kain mirip gorden, mengatakan kalau syuting 'Lukisan Roro Kidul' menghabiskan waktu 1 bulan lamanya.
Dia merasa mendapat pengalaman berharga. Ada adegan Ussy harus mencakar-cakar sesuatu dengan kuku-kukunya, mirip dengan kucing saat sedang mengasah kuku.
Baca juga:'My Stupid Boss 2' Lebih Laku dari Film Pertama
"Kuku saya patah semua, berdarah. Cuma ya, biar lebih bagus aja gak masalah," kata Ussy saat press screening Lukisan Ratu Kidul di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (29/3/2019).
Apalagi, Ussy harus beradegan kesurupan. Menurutnya, itu adegan paling sulit sepanjang kariernya sebagai aktor. Adegan itu sampai menghabiskan waktu 2 hari.
Meskipun film ini mencatut nama Nyi Roro Kidul, namun cerita tidak sampai mengulas sosok Nyi Roro Kidul. Itu sebabnya, Ussy tak perlu melakukan riset mendalam untuk mengenal Nyi Roro Kidul.
"Sebenernya ini bukan tentang sejarah Nyi Roro Kidulnya, impact apa yang terjadi jika kita melukis Nyi Roro Kidul?," ucap Ussy.
Istri Andhika Pratama ini percaya sosok Nyi Roro Kidul memang ada. Nyi Roro Kidul menjadi mitos Pantai Laut Selatan yang sudah menjadi legenda di Tanah Air.
"Tapi saya percaya Nyi Roro Kidul itu bukan sosok yang jahat ya, gak ada itu," kata Ussy.
Sinopsis 'Lukisan Ratu Kidul'
Dimas (Teuku Zacky) dan Satria (Wafda Saifan) memiliki banyak pertanyaan ketika ayah, Brama Soedibyo, mereka meninggal.
Terlalu banyak hal yang dirahasiakan oleh Brama Soedibyo kepada anak-anaknya. Kakek mereka, Rusdi Soedibyo adalah seorang pelukis yang terkenal di tahun 80-an, kematian sang lbu yang tak pernah diceritakan, juga tentang sebuah rumah yang kini mendadak diwariskan kepada mereka. Serta tentang sebuah lukisan yang tersembunyi di rumah tersebut.
Dimas mengajak istri dan anaknya, Astrid (Ussy Sulistiawaty) dan Sandra (Annisa Aurelia) mengunjungi rumah tersebut untuk mencari jawaban.
Satria menemukan berbagai barang yang membuat dirinya yakin bahwa rumah tersebut mungkin pernah ditinggali oleh mereka sewaktu kecil. Rumah yang ketika malam datang, memuncul sosok wanita berpakaian Jawa ningrat.
Di lain sisi, Dimas justru menyibukkan diri untuk menjual rumah tersebut ke seorang kolektor yang percaya bahwa ada sebuah lukisan yang bernilai sangat tinggi. 'Lukisan Ratu Kidul' karya sang kakek.
Film bergenrethrillerdanslasherkarya Ginanti Rona ini akan tayang di bioskop mulai 4 April 2019.