Viral! Penjaga Kandang Seret dan Lempar Panda Bikin Geram

pada 7 tahun lalu - by

Masyarakat dunia khususnya di Cina geram dengan video yang beredar luas mengenai video bayi panda yang diseret dan dilemparkan oleh penjaga kandang di sebuah pusat penangkaran di Chengdu, China barat. Masyarakat tak habis pikir, mengapa hewan yang lucu sekaligus langka itu harus diperlakukan dengan kasar oleh manusia.

Dalam video yang di unggah oleh akun Youtube Ivan Zalogin itu menunjukkan para pengasuh sedang bergulat dengan panda saat mereka berlompatan di sekitar kandang. 

"Saya merasa marah melihatnya! Ini penyiksaan!" kata salah satu netizen Weibo.

Dikutip dari AFP, bayi-bayi panda itu tampak beberapa kali mencoba keluar dari kandang, sementara penjaga menyiksa mereka guna membuat mereka tetap berada di dalam.

"Ini keterlaluan! Jangan jadi peternak jika kalian tidak punya kesabaran!" kata netizen lainnya yang diunggah Qihaofangxin Shangxiong.

Dalam sebuah wawancara dengan publikasi berbahasa Mandarin, The Paper, kepala fasilitas riset Chengdu menggambarkan tindakan staf tersebut tidak pantas, dan harus memperlakukan panda “dengan lembut.”

Pimpinan dari penangkaran panda tersebut menjelaskan bahwa, penjaga tidak mempunyai niat yang jahat kepada panda-panda itu, terlebih tenaga panda sangat besar dan membuat penjaga kewalahan. Bahkan kedua penjaga itu harus terluka akibat cakaran dan gigitan panda. Setelah video ini tersebar, penjaga menjelaskan apa yang terjadi sebenarnya dan meminta maaf. Pengelola berkata bahwa video yang beredar hanya sedikit potongan dari video asli yang berdurasi panjang. 



Patrialis Akbar Kena OTT KPK, Komisi III DPR Angkat Bicara
Ngetwitt Lagi, SBY Serang Penyebar 'Hoax' yang Kian Merajalela
Lecehkan Bendera Negara, FPI Harus Rasakan Proses Hukum
Soal Tudingan 'Palu Arit', Rizieq Masih Berstatus Saksi Terlapor
Ini Langkah MUI Memediasi Perseteruan Megawati dan Habib Rizieq
Tak Digubris, 50 Petani Lanjut Memasung Kaki Dengan Semen
Aksi Massa Dorong KPK Tuntaskan Kasus Megakorupsi e-KTP
Serangan Teror di Jembatan Westminster London
Serunya Balap Unta dengan Joki Anak di Mesir
Lagi, Aksi Menggemaskan Anak Panda 'Peluk' Kaki Pengasuh
Ratusan Kios Pasar Senen Terbakar, Pedagang Terpukul
Bikin Haru, Bao Bao yang Dikagumi Michelle Obama Ini Harus Mudik
Tak Butuh Rel, Kereta di Cina Bisa Berjalan di Jalan Raya
Edukasi 'Road Safety for Children' Meriahkan IIMS 2017