10 Game iPhone dan iPad Terbaru Minggu Ini
Melanjutkan gairah tinggi yang ditunjukkan para developer pada minggu sebelumnya, Apple App Store pada minggu ini juga dipenuhi dengan beragamgamemenarik yang akan membuat libur akhir tahunmu makin berwarna. Tak hanya developer besar yang memeriahkan suasana, tak sedikit pula developerindiemenghadirkan karya terbaik mereka.
Minggu ini diisi oleh Telltale Games yang akhirnya merilis kelanjutan dari seriThe Walking Dead. Ada juga developerindiebernama RetroVerso Games yang memiliki ambisi tinggi dengangame action Evhacon 2.Simak sederetgamekeren lainnya di bawah untuk mendapatkan keseruan yang maksimal ya!
Angry Birds Blast
Rovio belum menyerah untuk menghadirkan para burung pemarah dalamgame puzzle match-3.Setelah pada bulan November 2016 lalu mereka sempat melakukansoft launchuntukgameberjudulAngry Birds Match, developergameasal Finlandia itu pada minggu ini malah merilisgamebergenre serupa yang sama sekali berbeda, yaituAngry Birds Blast.
Dengangameplayyang mirip dengangame puzzle match-3lainnya, para penggemar genre ini tak perlu waktu lama untuk mempelajari mekanisme dalamAngry Birds Blast. Walaupun tak banyak inovasi yang dihadirkan oleh Rovio, namun kualitas grafis dangameplay Angry Birds Blastyang begitu terpoles tetap mampu memberikan pengalaman bermain yang menyenangkan.
Block Monster Breaker
Block Monster Shooterterinspirasi darigameklasikBreakoutyang dulu dirilis diconsoleAtari pada era 70-an. Namun, alih-alih menghancurkan tumpukan bata, kamu ditantang untuk menghancurkan sederet monster yang tersusun atas balok-balok.
MekanismegameplaydalamBlock Monster Shootermerupakan perpaduan dari genreshooterdangame Breakout. Kamu dapat mengarahkan sudut tembak dari beragam tipe proyektil untuk menghancurkan semua monster. Makin jauh kamu mampu bertahan, makin beragam pula jenis monster yang akan kamu hadapi.
Evhacon 2
RetroVerso Games memiliki ambisi besar dengan karya terbaru mereka,Evhacon 2.Game actionberlatar perang abad pertengahan di Eropa ini dikemas dalam grafis 3D yang akan mendorong kemampuanhardwareperangkatmu hingga ke ambang batasnya.
Sebagai seorang prajurit, kamu akan terjun langsung ke medan perang untuk menuntaskan beragam misi. Kamu tak hanya harus cekatan menebas semua musuh yang menghadang, tapi juga pandai membidik serta mengambil langkah taktis untuk menembus hujan panah saat hendak menerobos dinding pertahanan musuh.
Hot Wheels Race Off
Seri mainan Hot Wheels kembali merambahgame mobile. LewatHot Wheels Race Off, kamu akan mengendalikan beragam mobil mainan khas Hot Wheels dalam adu cepat mencapai garis finis melawan seorang rival.
Aksi balapan dalamHot Wheels Race Offberlangsung dalam lintasan lurus. Walau hanya melaju lurus, namun lintasan tersebut memiliki kontur naik turun layaknya sebuahroller coaster. Kamu harus mengatur kecepatan sedemikian rupa agar mobil bisa melaju dengan kecepatan optimal dan menjadi yang terdepan.
The Walking Dead: A New Frontier
Risky Maulana –Telltale merilis iterasi terbaru serigame The Walking Deaddengan tajukA New Frontier. Dalam kisah terbaru ini, Clementine bersama karakter baru, Javier Garcia, akan bertualang menghadapi kelompok kejam bernama The New Frontier.
Yang menarik, Telltale juga memperkenalkan sosok Paul Monroe alias Jesus, tokoh penting yang hadir dalam komikThe Walking Dead. Apakah hadirnya Jesus juga menandakan kemunculan Negan, figur antagonis paling brutal dalam komik dan serial TVThe Walking Dead?
King of Dirt
Gamebertema olahraga sepeda ekstrem memang sudah cukup banyak tersedia di Apple App Store, namun cukup jarang developer mengemasnya dari sudut pandang kamera orang pertama seperti dalamKing of Dirt. Lewat sudut pandang kamera yang unik ini, kamu bisa merasakan pengalaman yang lebih nyata, seolah-olah kamu sendirilah yang sedang naik sepeda.
King of Dirtmenyediakan sepuluh lintasan berbeda sebagai tempat kamu beraksi. Tak hanya mengendarai sepeda, juga terdapat sebuah skuter yang bisa kamu tunggangi untuk melakukan trik-trik ekstrem dalamgameini.
RollerCoaster Tycoon Classic
Gameyang disebut-sebut sebagai pelopor genre simulasi manajemen taman hiburan, yaituRollerCoaster Tycoon, akhirnya hadir di platformmobile.Gameini adalahportlangsung dari versi orisinalnya yang dulu dirilis untuk PC pada tahun 1999.
Kamu akan menjadi pemilik sebuah taman hiburan dengan misi menyenangkan para pengunjung lewat beraneka ragam wahana permainan. Berkat sudut pandang kamera isometris serta menu pengaturan yang telah disesuaikan dengan perangkat berlayar sentuh masa kini, kamu dapat kembali bernostalgia dengan nyaman saat bermainRollerCoaster Tycoondi iPad atau iPhone milikmu.
Snowball!!
Entah sudah berapa banyakgamebertemapinballyang dirilis di Apple App Store. Namun,game pinballdengan tema bola salju raksasa dalamSnowball!!tampaknya merupakan sesuatu yang unik, baru, serta layak dicoba.
Tak hanya menghadirkan tema unik dalamgame pinball,Snowball!!juga dikemas dalam grafis piksel menarik yang sarat dengan nuansa liburan musim dingin. Terdapat beragam objek dengan mekanisme unik yang terasa sangat berbeda dibandinggame pinballsejenis lainnya.
War Commander: Rogue Assault
Bila kamu menginginkan sebuah permainan strategi perang dengan tema yang modern, makaWar Commander: Rogue Assaultadalahgameyang patut kamu cek.Gameyang dirilis oleh KIXEYE ini menghadirkan aksi peperangan di era modern, dengan segala jenis peralatan tempur futuristis yang masih sesuai dengan perkembangan zaman saat ini.
Tampil dalam grafis 3D,War Commander: Rogue Assaultakan menempatkanmu sebagai komandan perang yang harus menghadapi para pemain dari seluruh dunia, demi menjadi yang terkuat. Tak sepertigamestrategimobilekebanyakan,War Commander: Rogue Assaultmemiliki pendekatan desaingameplayyang unik, antara lain tak ada waktu tunggu saat membuat unit tempur.
Grumpy Cat’s Worst Game Ever
Si kucing penggerutu yang sempat viral di internet kini hadir sebagai karaktervideo game. Meski diberi judulGrumpy Cat’s Worst Game Ever, namun sebenarnyagameini berisi sejumlahmini gameyang menarik dan menghibur.
Lucky Kat Studios bekerja sama langsung dengan tim di balik ketenaran Grumpy Cat. Tak hanya menghibur,Grumpy’s Cat Worst Game Everjuga dikemas dalam grafis retro khasconsoleera 16-bit yang tampak artistik.
(Diedit olehMohammad Fahmi)
The post10GameiPhone dan iPad Terbaru Minggu Ini –RollerCoaster Tycoon Classicdan Lainnyaappeared first onTech in Asia Indonesia.