2022, Microsoft Teams Tak Lagi Bisa Diakses dari Smartphone Ini

pada 3 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

 

Uzone.id- Microsoft telah mengumumkan bahwa mereka akan menghentikan dukungan untuk beberapa smartphone Android lama. Artinya, beberapa smartphone berbasis Android yang dituju tidak akan lagi bisa mengakses Microsoft Teams.

Dilansir melaluiOnmsft.com, Kamis, 21 Oktober 2021, beberapa perangkat yang tidak bisa lagi menggunakan Microsoft Teams adalah smartphone yang berbasis sistem operasi Android 5, 6 dan 7. Penghentian dukungan ini akan dilakukan secara bertahap mulai Maret tahun depan.

Baca juga:Meeting Pakai Microsoft Teams Diklaim Hemat Data

Smartphone dengan OS Android 5 akan menjadi yang pertama 'ditendang' Microsoft Teams. Para pengguna ponsel berbasis Android 5.0 tidak akan lagi bisa mengakses Microsoft Teams mulai Maret 2022. Selanjutnya, pada Juli 2022 giliran ponsel dengan OS Android 6. Terakhir pada September 2022, ponsel Android 7 tidak lagi bisa menggunakan MIcrosoft Teams.

Menurut Microsoft, tidak ada yang bisa dilakukan oleh pengguna ponsel android jadul itu selain meningkatkan sistem operasi yang mereka gunakan.

Yang menarik, saat mengumumkan hal ini, Microsoft sempat memiliki typo atau salah ketik di paragraf pembuka pengumuman tersebut. Dalam tulisannya, Microsoft sempat menulis iOS 5, 6 dan 7. Namun dalam bodi teks secara keseluruhan, mereka menyebut kata Android sehingga banyak orang yang kemudian menyadari jika penghentian dukungan ini bukan untuk iOS melainkan Android.