3 Alasan untuk Upgrade ke Samsung Galaxy S21+ 5G Series

pada 4 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Samsung Galaxy S21+ (Foto: Dok Samsung)

Uzone.id -Salah satu seri yang dirilis di Galaxy Unpacked 2021 adalah Galaxy S21+ 5G. Ponsel pintar ini tentu saja punya banyak kelebihan yang layak dipertimbangkan sehingga pantas kalian pertimbangkan untuk dibeli.

“Samsung Galaxy S21+ 5G hadir untuk merepresentasikan keseriusan kami terhadap inovasi tersebut. Dibekali dengan performa dan kualitas kamera yang epik, kami bertujuan untuk memberikan pengalaman yang personalized bagi para pelanggan yang ingin mengekspresikan diri mereka dengan lebih epik.” Ujar Verry Octavianus, Product Marketing Manager, Samsung Mobile, Samsung Electronics Indonesia, seperti dikutip dari keterangan resminya.

Berikut beberapa alasan dari perubahan Samsung Galaxy S21+ 5G sehingga pantas untuk dimiliki.

Desain

Jajaran Samsung Galaxy S21+ (Foto: Dok Samsung)

Tahun ini Galaxy S21+5G tampil dengan desain housing kamera Contour Cut, yang secara halus mentransmisikan penampilan bodi dengan kamera yang dimiliki, memberikan kesan yang sleek dan ikonik.

Untuk melindungi bodi ponsel dari luka goresan, Samsung Galaxy S21+ 5G ini sudah dilengkapi dengan Gorilla Glass Victus di bagian belakang. Selain kuat, material ini juga sukses membuat ponsel terkesan premium.

Tidak sampai di situ saja, Samsung Galaxy S21+ 5G hadir dengandeluxe haze finishsehingga menyebabkan Samsung Galaxy S21+ 5G terlihat mewah yang canggih dan ikonik.

Ponsel ini juga nyaman digenggam, karena Samsung Galaxy S21+ 5G memiliki ketebalan 7,8 mm, 1,1 mm lebih tipis dibandingkan dengan Galaxy S21 Ultra 5G, memberikan penampang yang lebih ringkas.

Selain itu dengan pilihan warna yangcolorfulseperti Phantom Violet untuk pengguna yang berjiwa muda, sementara pilihan Phantom Black tetap hadir untuk pengguna yang suka dengan warna yangtimeless.

Performa

Tidak hanya menawan, performa Samsung Galaxy S21+ 5G juga punya kemampuan yang kencang dan tertinggi di kelasnya. Mari kita bedah.

Samsung Galaxy S21+5G dibekali dengan Exynos 2100 5nm, yang dapat menghemat pemakaian hingga 10 persen lebih hemat dibandingkan dengan pendahulunya, 7nm Exynos 990.

Dengan CPU octa-core yang hadir dengan improved tri-cluster structure menghasilkan lebih dari 30 persen, peningkatan pada performa multi-core dibandingkan dengan pendahulunya.

Ditambah dengan Arm Mali-G78, yang telah mendukung API terbaru seperti Vulkan dan OpenCL, meningkatkan performa grafik hingga lebih dari 40 persen untuk memastikan pengguna Samsung Galaxy S21+ 5G dapat menikmati gambar yang memukau dan seamless.

Kamera

Foto: Dok Uzone.id

Kekuatan prosesor yang dimiliki oleh Samsung Galaxy S21+ 5G juga didukung dengan kualitas kamera yang telah ditingkatkan dari Samsung Galaxy S20+.

Dengan kameratriple-lens-pro-gradebertenaga AI yang dimiliki oleh Galaxy S21+ 5G Dirancang untuk yang ingin memiliki lebih banyakcreative control.

Sistem kamera yang telah ditenagai oleh AI dapat secara intuitif menilai dan menyesuaikan dengan pemandangan di sekitar pengguna untuk memastikan pengguna dapat menangkap segalanya di lingkungan sekitar dengan sempurna.

Melalui fitur seperti Portrait Mode, yang memanfaatkan analisis 3D yang ditingkatkan yang memisahkan subjek dari latar belakang dengan lebih akurat.

Untuk meningkatkan kualitas jepretan untuk gambar-gambar yang sulit ditangkap.

Space Zoom yang ditingkatkan membantu melalui fitur Zoom Lock meminimalisir getaran dan menangkap gambar yang lebih jelas pada zoom 30x pada Galaxy S21+ 5G.

Dan jangan lupakan Single Take yang telah ditingkatkan dengan pengaturan video gaya pro baru seperti Highlight Video dan Dynamic Slow-Mo, yang memungkinkan pengambilan gambar pada aksi yang paling menarik.

Baca juga:Tak Ada Kepala Charger, Berapa Harga Trio Galaxy S21 di Indonesia?

Selain itu, kemampuan meringkus gambar dalam mode gelap juga ditingkatkan. Hal ini bisa dilakukan dengan sistem pengolahan foto yang baru dan chipset yang semakin cepat milik Galaxy S21+ 5G.

Fitur-fitur ini semakin membuat performa kamera pada Samsung Galaxy S21+ 5G setingkat di atas Galaxy S20+. Samsung Galaxy S21+ 5G, memiliki kapasitas baterai sebesar 4800mAh yang lebih tinggi dibandingkan Galaxy S20+ (4500mAh).

Namun bukan cuma karena lebih besar, tapi sistem AI di dalam Galaxy S21+ 5G bisa lebih mengoptimalkan penggunaan baterai. Ini yang membuatnya lebih efisien dibanding Galaxy S20+.

Dari segi konektivitas, untuk pertama kalinya dalam perangkat Smartphone Samsung di Indonesia, Galaxy S21+ 5G kini sudah dapat mendukung UWB dan konektivitas 5G untuk memastikan pengguna dapat memiliki kecepatan generasi-selanjutnya.

Pre-order Sekarang

Melihat kelebihan tersebut, jadi tunggu apalagi untuk meminang Samsung Galaxy S21+ 5G.

Pada tanggal 14 Januari hingga dan 27 Januari 2021,konsumen yang ingin melakukan pre-order dapat mengunjungiwww.galaxylaunchpack.comdan Samsung Store terdekat atau partner resmi e-commerce Samsung: Blibli,JD.id,Lazada, Shopee, Eraspace, Tokopedia, Dinomarket, Bukalapak, Akulaku, atau Bhinneka.com.

Setiap konsumen yang melakukan preorder, akan mendapatkan Galaxy Buds Live dan SamsungCare+ untuk semua pembelian selama 1 tahun dan kesempatan Bank cashback hingga Rp.1.000.000,-.

Selain itu juga konsumen yang melakukan preorder pada tanggal 14 Januari hingga 17 Januari memiliki kesempatan mendapatkanfree upgradepembelian GalaxyS21+ 5G 128GB langsung mendapatkan GalaxyS21+ 5G 256GB.

Semua pre order juga akan langsung mendapatkan Galaxy Smart Tag. Dengan Galaxy SmartTag Bluetooth Locator, konsumen dapat melacak semua yang penting.

VIDEO: Kesan Singkat Menggenggam Galaxy S21 di Indonesia