3 Fakta Memilukan usai Barcelona Dipermalukan Granada

pada 5 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Pekan kelima La Liga Spanyol musim 2019/2020 menyajikan hasil pertandingan yang tidak terduga. Barcelona menelan kekalahan dari tim promosi Granada, dan fakta-fakta memilukan pun bermunculan.

Barcelona secara mengejutkan menelan kekalahan saat menyambangi markas Granada pada pekan kelima La Liga Spanyol di Estadio Nuevo Los Carmenes, Minggu (22/9/2019) dini hari WIB. Gol Granada dilesakkan oleh Ramon Azeez dan Alvaro Vadillo.

Ini menjadi kekalahan kedua Barcelona di La Liga Spanyol musim 2019/2020. Sementara tiga laga sisanya, tim arahan Ernesto Valverde itu hanya meraih dua kemenangan dan satu laga berakhir imbang.

Kekalahan tersebut membuat Barcelona melorot ke posisi tujuh klasemen sementara dengan koleksi tujuh poin dari lima laga. Sementara Granada, mereka berada di puncak klasemen berkat raihan poin 10.

Hasil minor yang didapat Barcelona pun diselimuti fakta-fakta yang tragis. Berikut Suara.com merangkum dariBR Football:

1. Barcelona gagal menang dalam tujuh laga terakhir di berbagai kompetisi. Ini adalah hasil tandang terburuk raksasa Catalan sejak 2001.

2. Untuk pertama kalinya sejak 1994/1995, Barcelona gagal meraih kemenangan dalam tiga pertandingan tandang di La Liga Spanyol.

3. Hanya mampu mengoleksi tujuh poin dari lima pertandingan di La Liga Spanyol musim 2019/2020. Catatan ini seperti mengulang periode burukEl Barcapada 25 tahun silam.

3 rekor buruk usai Barcelona tumbang dari Granada. (Twitter/brfootball).
 

Berita Terkait: