3 Manfaat Makan Tanpa Sendok

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Ada yang bilang kalau makan pakai tangan lebih nikmat. Iya, makan memang pakai tangan, tapi yang dimaksud adalah makan tanpa menggunakan sendok. 

Dibalik 'kenikmatan'-nya itu, makan tanpa sendok ternyata punya manfaat buat kesehatan,lho

DilansirTimes of India, Selasa (16/1/2018), berikut manfaatnya:

1. Melancarkan peredaran darah

Makan dengan tangan kosong membuat ototmu bergerak lebih aktif, dan ini membantu melancarkan peredaran darah. Jadi, bagi yang mau lebih sehat, mulailah makan tanpa sendok. 

2. Pencernaan lebih sehat

Makanan kamu dicerna dengan baik karena ketika tangan menyentuh makanan, saraf di ujung jari akan merasakan kemudian mengirimkan sinyal ke otak untuk mengeluarkan enzim pencernaan. Mungkin ini juga yang menyebabkan makan terasa lebih nikmat jika tanpa sendok. 

3. Lebih higienis

Sejumlah penelitian membuktikan bahwa tangan kita sebenarnya lebih higienis dibanding sendok atau alat makan lainnya. Tentu saja dengan mengikuti syarat ini: cuci tangan dulu sebelum makan.