4 Prinsip Sukses Kedai Kopi Ala Barista Yogyakarta

pada 7 tahun lalu - by


Pelaksana Harian Komunitas Barista Yogyakarta Mario Soewastiardjo membeberkan empat prinsip utama untuk memulai dan menjalankan usaha kedai kopi di Indonesia dengan sukses. "Paling tidak, ada empat prinsip utama, mengingat masyarakat Indonesia yang semakin menunjukkan minat tinggi mengenai konsumsi kopi sebagai gaya hidup," ujar dia saat ditemui di Kompleks Gramedia, Yogyakarta, Senin (5/12).

Prinsip pertama sebelum membukacoffee shop(kedai kopi) adalah menentukan segmentasi pasar agar bisa berfokus mengembangkan bisnis tersebut. Dia mengatakan, ini penting karena sesuai dengan masyarakat yang akan dijangkau.

Kedua, Mario mengatakan perlu menentukan lokasi sehingga baik pengelola maupun konsumen yang akan disasar bisa mendapatkan manfaat yang diharapkan. "Jangan sampai konsumen tidak mendapatkan manfaat dari konsepcoffee shopyang akan dibangun. Karena konsumen yang akan menghidupicoffee shoptersebut," kata Mario.



Prinsip ketiga, setelah menentukan segmentasi pasar yang akan dijangkau, dan kemudian menentukan lokasi, adalah membangun konsepcoffee shopyang akan dijaalnkan. Mengenai konsep, Mario mengatakan maka pemilihan furnitur, warna, pencahayaan, suasana, disesuaikan dengan konsep yang dijalankan sehingga segmen konsumen yang disasar banyak berkunjung.

Termasuk, membangun suasana yang diharapkan tercipta daricoffee shoptersebut. "Jadi, prinsip ketiga ini menjadi penting juga untuk diperhatikan," katanya.

Sedangkan prinsip ke empat adalah mulai membanguncoffee shopyang direncanakan sehingga pada akhirnya bisa memberikan keuntungan baik secara ekonomi maupun filosofis. "Membangun suatucoffee shopharus memerhatikan empat prinsip ini agar target-target yang diharapkan bisa terwujud, " katanya.

Ia berpendapat, potensi ekonomi daricoffee shopdi Indonesia sangat tinggi. Karena masyarakat saat ini telah menjadikan kopi sebagai gaya hidup, sehingga prinsip-prinsip utama ini harus dijalankan agar usaha berhasil.