5 Alasan Aurel Hermansyah Layak Disebut Kakak Teladan
Aurel Hermansyah. Foto: (Instagram/aurelie.hermansyah)
Kehidupan Aurel Hermansyah seakan tak pernah luput dari sorotan media. Banyak hal dari Aurel yang berhasil menarik perhatian warganet, dari penampilannya sehari-hari hingga bisnisnya. Ya, di usianya yang masih begitu muda, Aurel bisa menginspirasi banyak orang.
Melihat kehidupan Aurel yang serba berkecukupan, kamu sadar tidak sih kalau Aurel adalah sosok anak sekaligus kakak yang teladan? Tidak percaya? Yuk kita buktikan dengan beberapa alasan berikut ini.
1. Sayang Adik-adiknya
(Instagram/aurelie.hermansyah)
Kita tahu kalau Aurel adalah anak pertama dari pasangan Anang dan Krisdayanti. Sebagai seorang kakak, Aurel rupanya sosok yang penyayang, lho. Bukan cuma sama adik kandungnya, Azriel, tapi juga sama adik tirinya, Arsy dan Arsya. Aurel juga tak segan mengasuh dan bermain dengan kedua adiknya yang masih kecil-kecil.
2. Mengedepankan Pendidikan
(Instagram/aurelie.hermansyah)
Sebelum sibuk dengan dunia keartisan, Aurel memang sempat merasakan belajar di sekolah reguler. Namun semakin terkenal, jadwal syutingnya semakin padat. Meski sibuk, Aurel tak meninggalkan pendidikan sedikit pun, lho. Aurel memutuskan untukhomeschoolingdan sempat ujian nasional paket C.
Hingga saat ini, perempuan berusia 20 tahun ini masih semangat mengejar pendidikannya sampai ke perguruan tinggi. Ya, kini Aurel tercatat sebagai mahasiswi di Bina Nusantara.
3. Mandiri
(Instagram/aurelie.hermansyah)
Meski Aurel lahir di keluarga yang serba berkecukupan, nyatanya tak membuat dirinya bermalas-malasan. Di usianya yang masih sangat muda, Aurel mulai mengembangkan bisnisnya di bidang kosmetik. Ia punyabrandlipstik sendiri, lho.
Tak cuma itu, Aurel bahkan tak ragu untuk membantu segala bisnis keluarganya yang saat ini semakin meroket. Keren banget deh!
4. Sosok yang Patuh
(Instagram/aurelie.hermansyah)
Sebagai seorang anak tentunya kita harus patuh ya dengan kedua orang tua kita. Begitupun Aurel nih. Meskipun menurutnya Bunda Ashanty adalah sosok yang bawel dan suka memarahi Aurel, namun Aurel tetap patuh dengan bundanya. Aurel menganggap omelan dari bundanya itu adalah tanda sayang untuknya.
5. Tak Peduli Cibiran Orang
(Instagram/aurelie.hermansyah)
Sebagaipublic figure, tentu ada saja orang yang mencibir. Nah, Aurel adalah salah satu selebriti yang sering mendapat komentar pedas dari banyak orang. Meski begitu, Aurel tak memedulikannya. Ia tetap berusaha mencapai kesuksesannya dan membuktikannya pada orang banyak.
Keren ya, Aurel sudah bisa mencapai banyak hal di usianya yang masih 20 tahun. Yuk, kita hargai segala usaha Aurel tersebut.So, terbukti kan kalau Aurel pantas disebut kakak yang teladan? (liz)