5 Fakta Unik Tentang Traveler Millennial di Indonesia

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Mungkin Anda sadar,travelingtidak lagi sama seperti dulu. Dengansmartphones, selfies, dan media sosial,millenialmuda telah mengubah cara orang melihat dunia.

Itulah yang ingin digali lebih dalam oleh Agoda,platformreservasi akomodasionlineyang sudah dikenal di Asia, melalui survei yang dapat memberikan pemahaman mengenaimillennialIndonesia.

 

[ BACA JUGA:6 Cara Sukses Jadi Travel Blogger]

 

Ternyata, survei tersebut memberikan informasi yang tidak terduga. Coba lihat lima fakta mengejutkan berikut:

Sebanyak45%orang lebih berani melakukan tawar-menawar saat sedangtraveling. Justru kalau di tempat tinggalnya sendiri, malah tidak mau ya?

40%dari responden mengaku tidak membutuhkan GPS dan memilih untuk jalan-jalan secara spontan.Being lost is not a waste of time!

Saattravelingbersama teman,40%menyatakan tidak peduli jika mereka mengenakan pakaian yang sama. MenurutCosmo, hal ini justru membuatgroup shotssemakin lucu.

Untuk sarapan pagi, sebanyak73%orang memilihdessertsebagai makanan pembuka.Pancake, waffle, ice cream, yum!

Walaupun sudah pasti mengambil banyakselfies, untuk Instagram,86%responden memilih untukpostfoto yang lebihinsta-worthy. Contohnya seperti foto dirinya dari jauh yang sedang tidak melihat kamera.

 

Menarik bukan? Survei ini merupakan bagian dari kampanye yang sedang dijalankan Agoda,#agodabasecamp.Menurut Gede Gunawan,Country Director Agoda International Indonesia, tiap akomodasi harus dianggap sebagaibase camp, yaitu titik awal di mana paratravelermemulai perjalanan transformatif mereka.

“Kami melihat semakin banyaktravelerdengan jiwa petualang di Indonesia,” tutur Gede dalameventAgoda pada tanggal 17 Mei, di Attarine Jakarta. “Maka dari itu, kami memberikan lebih banyak pilihan akomodasi agar orang dapat mengeksplor dan menjelajah lebih jauh lagi.”

 

 

[ BACA JUGA:Uang Ngopi Ternyata Bisa Menghambat Anda Traveling!]



Gerakan ini juga didukung olehinfluencerternama, Marissa Nasution, Clairine Clay, Ernanda Putra, dan Keenan Pearce. Keempatnya merupakan bagian darimillenialsyang dikenal aktif dalam dunia media sosial dan juga foto-fototravellingmereka pada Instagram yang cantik sertaartsy.

 

 

Travelingmerupakan hal yang sangat penting untuk saya,” ujar Marissa. “Dalam sebulan, saya setidaknya harus melakukan duaweekend getaways. Dan dengan Agoda, saya lebih mudah mencari dan memilih akomodasi, terutama dengan bantuan kolomreviewsuntuk memberikan pertimbangan lebih.”

Apa Anda setuju dengan hasil survei tersebut? Untuk mengikuti keseruan#agodabasecamp, Anda dapat cekwebsiteagoda.com atau unduh aplikasi Agoda padasmartphone. Happy travelling!(Sky Drupadi / SW / Image: Doc. agoda / Instagram @marissaln)