5 Film Survival Terbaik yang Akan Memberi Ilmu Bertahan Hidup
Film bertema survival memang tidak terlalu banyak. Padahal film bertema survival ini sangat penting dan sangat direkomendasikan untuk ditonton oleh siapa saja dan di mana saja.
Mengapa? Lihat bumi saat ini, sudah semakin hancur akibat keserakahan manusia. hidup dari mana saja, termasuk dari film.
Siapa tahu ada adegan cara bertahan hidup yang masih melekat di otak kita dan bisa kita gunakan ketika dunia semakin hancur. Paling tidak nanti kita bisa hidup lebih lama dalam kekacauan dengan harapan bisa memperbaiki keadaan walaupun sedikit demi kehidupan yang lebih baik. Inilah 5 film survival terbaik yang harus kamu tonton.
Berikut 5 Film Survival Terbaik Ajari Bertahan Hidup
Mungkin masih banyak film survival yang menampilkan cara bertahan hidup ketika berada di hutan dan dalam kondisi genting tertentu. Berikut ini 5 film survival terbaik yang mungkin belum pernah kamu tonton.
Cast Away
FilmCast Awayadalah film pertama dari 6 film survival terbaik yang harus kamu tonton. Film yang diperankan dengan apik oleh aktor kenamaan Hollywood, Tom Hanks ini menceritakan tentang Chuck Noland, karyawan FedEx yang terdampar di sebuah pulau tak berpenghuni akibat pesawatnya mengalami kerusakan di lautan pasifik.
Memnafaatkan paket-paket kiriman yang tersisa, dirinya bertahan hidup selama empat tahun. Hingga suatu hari ketika dirinya terombang-ambing di lautan dengan rakit buatannya, dirinya diselamatkan oleh kapal kargo.
127 Hours
Film survival terbaik127 Hoursini diangkat dari kisah nyata yang menceritakan kisah hidup Aron Ralston, seorang remaja yang gemar mendaki ini diperankan dengan baik oleh James Franco.
Aron memutuskan pergi sendiri tanpa pamitan ke siapapun ke Blue John Canyon, di Utah, Amerika Serikat. Setelah berhasil melewati beberapa tebing, Aron justru terperosok ke dalam tebing dan pergelangan tangannya terjepit.
Setelah melakukan berbagai usaha, akhirnya setelah 127 jam bertahan, Aron berhasil lepas dari tebing tersebut dengan memotong pergelangan tangannya dan mencari pertolongan untuk dirinya sendiri.
Life of Pi
Film survival terbaikLife of Piini juga menjadi bagian dari daftar film survival terbaik. Film ini berkisah tentang Pi, seorang anak pemilik kebun binatang yang harus terombang-ambing di lautan karena kapal yang ditumpanginya terkena badai.
Kapal yang ditumpanginya juga berisi binatang yang akan diantarkan ke Kanada. Dari sekian binatang, yang tersisa hanya seekor harimau bernama Richard Parker. Pi dan Richard Parker saling berbagi kapal dengan kewaspadaannya masing-masing. Hingga akhirnya kapal mereka berlabuh di pantai Meksiko.
Jungle
Film survival terbaik selanjutnya ialahJungle. Film ini bercerita mengenai empat orang wisatawan yang pergi bersama untuk menjelajahi hutan amazon. Awalnya perdebatan banyak menghiasi hubungan atara keempatnya, hingga akhirnya rakit yang mereka tumpangi mengalami kecelakaan.
Salah seorang dari mereka pun terpisah tanpa peralatan dan pengalaman yang cukup untuk bertahan hidup di hutan belantara. Segala macam cara ia lakukan hingga akhirnya tim penyelamat datang menolongnya.
Into the Wild
Film survival terbaikInto the Wildini menjadi film yang patut kita tonton selanjutnya. Film ini mengisahkan seorng pria yang baru saja lulus dari sekolah memutuskan untuk meninggalkan semuanya, keluarga dan semua kehidupannya saat itu.
Ia mendambakan untuk pergi dan hidup di Alaska, sendirian, menyatu dengan alam yang dicintainya. Hanya alam dengan segala kejujurannya yang inginkan. Selama perjalnan ia memiliki berbagai pengalaman dengan banyak orang. Hingga akhirnya Ia tiba di Alaska, dan setelaah beberapa waktu menjalani hidup di sana, Ia meninggal di sebuah “Magic Bus” dengan bahagia.
Itulah 5 film survival terbaaik yang harus kamu tonton jika masih ada yang belum menontonnya. Kita hidup dalam dunia yang semakin kacau akibat ulah manusia itu sendiri. manusia-manusia perusak alam yang serakah. Kini jadinya kita harus belajar teknik bertahan hidup di tengah-tengah dunia yangchaos.