5 Referensi Restoran Keluarga di Cirebon
Sebagai salah satu surga kuliner di Indonesia, Cirebon memiliki segudang sajian nikmat yang tentunya wajib dicicipi oleh setiap pelancong yang melipir ke kota satu ini.
Ya, dikenal dengan sajian kuliner kaya rasa seperti empal gentong hingga nasi jamblang yang gurih nan mengenyangkan, kuliner khas kota Udang ini sangat cocok dinikmati bersama dengan keluarga tercinta.
Lantas, kira-kira tempat makan mana saja yang cocok dijadikan tempat bersantap bersama keluarga? Bila belum memiliki referensi, berikutkumparanFOODberikan beberapa pilihan tempat makanan untukmu:
1. Nasi Jamblang Ibu Nur
Rekomendasi restoran keluarga di Cirebon yang pertama adalah Nasi Jamblang Ibu Nur. Telah dikenal sebagai salah satu tempat makan legendaris yang ternama, restoran ini menyajikan hidangan nasi jamblang yang nikmat nan menggiurkan.
Terdapat aneka jenis lauk yang bisa kamu pilih, mulai dari ayam, perkedel, sate, udang hingga daging sapi yang seluruhnya disajikan di atas daun jati. Sebagai pelengkap, turut dihidangkan pula sambal cabai gurih dan aneka gorengan untuk melengkapi sajian nasi jamblang ala Ibu Nur ini.
Nasi Jamblang Ibu Nur
Jalan Cangkring II No. 34, Kejaksaan, Cirebon
Jam buka: Senin-Minggu
07.00-21.00
Telepon: 081324678923
2. Empal Gentong H. Apud
Melipir ke Cirebon agaknya kurang lengkap bila tak mencicipi empal gentong. Dan, salah satu kedai empal gentong yang populer adalah milik H. Apud. Dengan tekstur daging sapi yang empuk dan kuah gurih yang lumer di mulut, sajian berkuah ini tentunya sangat cocok disantap sebagai menu hidangan keluarga. Dengan porsi yang cukup besar dan mengenyangkan, dijamin hasrat laparmu akan terpenuhi.
Empal Gentong H. Apud
Jl. Raya Ir Haji Juanda 24 Battembat, Cirebon
Jam buka: Senin-Minggu
09.00-21.00
Telepon : (0231) 211055
3. Nasi Lengko Pagongan H. Barno
Selanjutnya ada Nasi Lengko Pagongan H. Barno. Berlokasi di Jalan Pagongan, Cirebon, kedai tersebut menyediakan sajian nasi lengko lezat dengan cita rasa yang autentik.
Dalam pembuatannya, potongan tahu, taoge, nasi hangat akan dipadukan dengan kuah pekat gurih. Tak hanya nasi lengko, turut dihidangkan pula menu-menu lainnya seperti sate kambing dan aneka minuman segar.
Nasi Lengko Pagongan H. Barno
Jalan Pagongan No. 15B, Cirebon
Jam buka: Senin-Minggu
08.00-22.00
Telepon: 081222773991
4. Salt Sunda & Seafood
Bila ingin menikmati aneka menu seafood yang nikmat, kamu bisa mampir ke Salt Sunda & Seafood. Tak hanya bisa menikmati beragam menuseafoodyang sedap, kamu juga akan disuguhkan suasana bersantap yang nyaman dengan pemandangan lampu kota udang yang memesona.
Untuk menunya, terdapat beberapa pilihanseafoodyang bisa kamu dipilih, mulai dari udang, kepiting, ikan, hingga kerang yang dibanderol dengan harga yang murah meriah, namun dengan rasa yang menggoyang lidah.
Salt Sunda & Seafood
Jalan Raya Cirebon Cilimus, Cirebon
Jam buka: Senin-Minggu
11.00-21.30
Telepon: (0231) 481973
5. Rumah Makan Klapa Manis
Serupa dengan Salt Sunda & Seafood, rumah makan satu ini juga menawarkan pemandangan lampu kota yang bisa kamu nikmati sambil menyantap makanan.
Bernama Rumah Makan Klapa Manis, restoran ini menghidangkan sajian khas Sunda yang terdiri dari nasi timbel, tumis kankung, gurame goreng, nasi tutug oncom, aneka pepes hingga lalapan yang disajikan ala tradisional dengan piring beralaskan daun pisang.
Rumah Makan Klapa Manis
Jalan Raya Cirebon-Kuningan, Gronggong, Patapan, Cirebon
Jam buka: Senin-Minggu
10.00-21.30
Telepon: (0231) 490785