6 Tips Langsing Eva Mendes
Walaupun Eva Mendes tidak terlihat aktif di dunia hiburan beberapa tahun terakhir ini, namun aktris sekaligus ibu dari dua anak bersama Ryan Gosling tersebut boleh dikatakan sangat sibuk. MenurutBazaar US, Eva bercerita banyak tentang alasan kesibukannya itu ketika diwawancara oleh salah satu majalah kesehatan.
Ya, Eva belakangan lebih banyak melakukan aktivitas yang dapat membuatnya tetap bahagia dan sehat sekalipun ia sedang super sibuk. Berikut adalah beberapa tip yang dapat Anda tiru secara langsung di rumah:
1. Eva melakukan interval training.
(Unggahan Instagram @evamendes)
Semenjak ia menjadi seorang ibu, ia harus dibiasakan untuk mencintai olahraga lari. "Saya senang melakukan metode olahraga interval seperti lari dansprinting. Saya langsung melihat hasilnya dibandingkan hanya berjalan di atastreadmillselama 30-45 menit," kata Eva. "Saya juga mengangkat beban di sela interval itu," tambahnya lagi. Eva sempat menggemarisquatdanlunges, tapi semenjak ia terkena cedera tulang belakang atauherniated disc, kini dua gerakan tersebut sudah jarang dilakukan.
2. Eva selalu menyempatkan diri untuk berolahraga, dan tentu beristirahat.
(Foto: Getty Images)
Menurutnya, kegiatan olah tubuh itu adalah bentukself-care. Jadi biarpun Eva tidak sedang ekstra gembira untuk berolahraga, tapi ia harus meluangkan waktu serta memaksakan diri demi dirinya sendiri.
"Berolahraga mengizinkan saya untuk menghabiskan waktu sendirian. Prioritas saya sekarang adalah saya mempunyai durasi satu jam yang didedikasikan untuk kesehatan saya," kata Eva.
"Jika saya sedang masa beristirahat, maka saya hanya latihan tiga kali dalam seminggu. Namun jika musim panas telah tiba, saya akan melakukannya lima hari dalam satu minggu. Saya tidak berolahraga melebihi itu, karena saya melihat hasilnya lebih baik ketika tubuh saya sedang dalam periode istirahat," cerita ibu dari Esmeralda Amada dan Amada Lee tersebut.
3. Eva berkejaran dengan anak-anaknya.
(Unggahan Instagram @evamendes)
Menjadi seorang ibu juga sama dengan berolahraga, cobalah tanya Eva. "Dalam beberapa hal, sepertinya ada tantangan lebih saat saya mengembalikan bentuk tubuh setelah kelahiran Amada, anak kedua saya," ujar Eva. "Tapi belakangan, pemikiran sulit itu tidaklah benar, karena saya selalu berlarian dengan anak-anak saya. Saya jarang sekali duduk, saya senantiasa bergerak sepanjang hari," katanya lagi.
4. Eva selalu tetap terhidrasi.
(Unggahan Instragram @evamendes)
Kulit yang sehat selalu dimulai dari dalam! Eva selalu membawa botol air minum supaya asupan hidrasinya tetap terjaga. Ia juga suka mengonsumsi suplemen minyak ikan dan membubuhkan minyak kelapa ke seluruh wajah untuk mendapat ekstraglowing.
5. Eva makan menu yang sama setiap hari.
(Foto: Getty Images)
Eva mendeskripsikan dirinya sebagai 'makhluk yang terbiasa' atau 'creature of habit' saat berbicara tentang makanan. Dan santapan yang ia suka cenderung pada makanan sehat.
"Saya selalu mengawali hari dengan makan telur," ceritanya. "Saya saya telur itu ajaib, Anda dapat melakukan apa saja dengan menu telur. Pilihan saya sederhana, cukupscrambled eggdan sepotong roti panggan Ezekiel untuk sarapan pagi. Saya merasa jika saya mengawali hari dengan protein, itu akan sangat menolong tubuh," tambahnya lagi.
Sedangkan untuk makan siang dan makan malam, Eva juga cukup simpel dan konsisten. Tentu ia harus memastikan segalanya seimbang antara protein dan sayuran. "Saya tumbuh besar dengan makan nasi dan kacang-kacangan. Jadi saya mau ada sedikit gandum di setiap menu santapan saya. Untuk makan siang misalnya, saya biasanya makan salmon dan nasi atauquinoa, dan sebisa mungkin termasuksalad. Saya pun akan makan menu yang sama pada malam harinya. Saya tidak mudah bosan dengan makanan. Saya mencoba berpikir bahwa menu itu merupakan bahan bakar untuk tubuh saya. Tapi, itu akan saya lakukan bila situasi makan malam sedang dalam keadaan 'duduk', karena sekarang ada dua bayi yang membuat sayaeating on the go," cerita Eva.
6. Tapi, Eva juga senang menjamu dirinya sendiri.
(Unggahan Instagram @evamendes)
Tentu saja, Eva tetap seorang manusia biasa. Jadi ada kalanya dia senang menjamu dirinya sendiri dengan makananjunk food. Ketika memiliki anak-anak di dalam rumah, Eva merasa diwajibkan untuk tidak menyimpan aneka suguhan menarik seperti yang ia sudah lakukan sebelumnya, namun ia tetap menyenangkan dirinya lewat sedikit gula.
"Makanan manis merupakan favorit saya," kata Eva. "Tapi sekarang saya sedang dalam proses untuk mengontrol keinginan makan manis secara konstan. Saya biasanya menyantap sesuatu yang manis sehabis makan, jadi saya melakukan barter kepada diri sendiri dengan mengatakan 'Jangan, jangan, saya tidak boleh makan manis sehabis santap malam, tapi mungkin boleh sehabis lunch! Jiwa kanak-kanak di dalam diri saya berpikir, saya berolahraga, jadi saya dapat mendukung kebiasaan makan manis itu. Saya tahu ini tidaklah bijaksana,but I really do feel like I'm working it off!" pungkasnya.
(Alih bahasa: Erica Arifianda)