7 Kepribadian di Media Sosial, Anda yang Mana?
Walaupun Anda mengenal kepribadian seseorangin real life,bukan berarti Anda mengenalnya di media sosial. Pasti Anda bisa menyocokkan setidaknya satu orang pada tiap sifat berikut.Nah, kalau Anda sendiri yang mana?
The TMI
AliasToo Much Information! Orang ini meng-updatetiap detik dan tiap langkah kegiatannya. Tanpa sadar, Anda tahu nama keluarga besarnya (yes, bahkan sampai nama nenek buyutnya) dan juga jarak tempuh yang ia lalui setiap hari ke kantor.Oh ya, tidak jarang juga ia menuliskan percakapannya dengan sang kekasih pada kolom status. Seperti membaca buku autobiografi ya...
The Hesitant Follower
Karena melihat saudara jauh baru sajafollowdan memberi komen, 'folbekya,' ia menuruti permintaannya demi mempererat tali silaturahmi. Tapi setelah satu minggu, ternyatapostingansang saudara sedikit... mengganggu.Duh, tapi kalauunfollowtidak enak. Begitulah isi media sosialnya. Penuh dengan akun yang sebenarnya ia tidak sukai, namun tidak tega untuk dilepas.Hmm,mungkin sebaiknyastart freshdan buat akun baru.
[ BACA JUGA:Ini Kepribadian Anda Berdasarkan Media Sosial Favorit]
The Sorry Not Sorry
Jika melihattimeline, sebagian besarpostingandia adalah curhatan, pendapat, dan juga perdebatan. Ia tidak ragu mengomentari hal yang tidak sesuai hatinya, baik itu isu besar seperti politik, atau isu kecil sepertibad hair day. Jika ada yang menentang tulisannya, justru ia makin senang dan mengetik balasan dengan menggebu-gebu. Kadang, seru juga bacanya.
The Google Search
Memangsih, malu bertanya sesat di jalan. Tapi melainkan menggunakansearch engine, ia bergantung padasocial media friendsuntuk mengatasi masalahnya. “Di mana ya tempat makan ikan bakar yang enak?” atau “bagaimana carainstallaplikasi ini di komputer?” Lucunya, selalu ada satu orang sama yang selalu menjawab segala problem si dia.
[ BACA JUGA:Aturan Penting “Pamer” Pasangan di Media Sosial]
The Selfie Addict
You know who they are. Akunnya penuh dengan fotoselfiebeserta caption seperti: 'selagi macet' atau 'woke up like this.'
The Joker
Anda selalu terhibur oleh orang tersebut karenapostingan-nya yang konyol dan kocak. Kadang, iarepostsebuahmemeyang buat Anda terbahak-bahak. Anda juga tidak bermasalah jika harus membaca statusnya yang panjang karena bakatstory telling-nya memikat dan dijamin lucu.
The Ghost
Bukannya seorangstalkerdengan akun palsu, tapi hanya seseorang yang suka menghilang seperti hantu. Ia mengamati teman-temannya tanpa berkomentar apa pun. Tapi sesekali, ia suka memberikan “penampakan” dengan bentuklikes, sebelum menghilang kembali selama berbulan-bulan.(Sky Drupadi / SW / Image: Doc. foxy burrow / shutterstock / clickphotos / GIPHY)