8 Film Ikonik Amy Adams, si Lois Lane yang Serba Bisa
Uzone.id-- Nama Amy Adams nggak bisa lepas dari kalangan prestisius di Hollywood berkat akting kerennya di berbagai film besar. Dari beberapa film yang dia bintangi sejak awal 2000an, tentunya ada deretan peran yang ikonik. Apa saja?
Amy Lou Adams telah berulang tahun yang ke-44. Dia lahir di Vicenza, Italia pada 20 Agustus 1974 dan dibesarkan di Castle Rock, Colorado. Nggak pernah terbesit di pikiran Adams untuk berkarier di dunia akting. Awalnya dia berlatih balet.
Mengutip berbagai sumber, di usia 18 tahun dia mulai jatuh cinta dengan teater musik. Lalu, sejak 1994 sampai 1998 dia bekerja di sebuah teater dan membawanya ke studio film. Pertama kali berakting sebagai pemeran pembantu pada 1999 untuk satir ‘Drop Dead Gorgeous’.
Setelah itu, Adams pindah ke Los Angeles dan sempat muncul di beberapa acara televisi sebagai peran kecil-kecilan. Peran besar pertamanya adalah melakoni karakter bernama Brenda di film ‘Catch Me If You Can’ karya Steven Spielberg pada 2002. Di film ini, Adams beradu akting dengan Leonardo DiCaprio.
Sejak itu, wajahnya mulai dikenal publik. Pun begitu dengan kariernya yang lambat laun meroket, termasuk berhasil ditunjuk sebagai Lois Lane, kekasih Clark Kent alias Superman saat ini. Ragam penghargaan juga berhasil ia sabet, seperti Golden Globes, BAFTA Awards, dan lima nominasi Academy Awards.
Untuk merayakan hari lahirnya, berikut 8 film ikonik Adams!
1. Enchanted (2007)
Ini adalah film pertama Adams sebagai peran utama. Di sini, Adams berperan sebagai Giselle, gadis dari negeri dongeng yang tersasar ke dunia nyata, yakni New York. Dia diselamatkan oleh seorang duda beranak satu. Selama di New York dia berniat mencari pangeran sejatinya yang sebelumnya dia temui di negeri dongeng.
2. Doubt (2008)
Di film drama ini Adams berperan sebagai pemeran pembantu bernama Sister James, biarawati muda yang juga seorang guru di sebuah sekolah asrama religius. Karakternya harus menghadapi dilema ketika pendeta di sana terlihat begitu peduli dengan salah satu murid kulit hitam.
3. Julie & Julia (2009)
Adams berperan sebagai Julie Powell, wanita yang mati-matian belajar memasak agar bisa menyajikan 524 resep dari buku ‘Mastering the Art of French Cooking’ karya Julia Childs.
4. Man of Steel (2013)
Seperti yang sudah disebutkan di paragraf sebelumnya, Adams terpilih menjadi Lois Lane, seorang jurnalis yang akhirnya menjalin asmara dengan Clark Kent alias Superman. Film ini menceritakan awal mula pertemuan Lane dengan Kent.
Akting Adams sebagai Lois Lane juga dapat disaksikan di 'Batman v Superman: Dawn of Justice' dan 'Justice League'.
5. American Hustle (2013)
Di film drama dengan unsur kriminal ini, Adams berperan sebagai Sydney Prosser yang melakukan penipuan uang bersama kekasihnya, Irving Rosenfeld (Christian Bale). Petualangan mereka semakin rumit ketika tertangkap oleh agen FBI dan harus menjebak walikota New Jersey.
6. Big Eyes (2014)
Dengan latar era 1950-1960an, Adams berperan sebagai Margaret, istri dari Walter Keane (Christoph Waltz) yang menorehkan kesuksesan dan popularitas berkat lukisan dengan tema unik, yakni potret orang bermata besar. Padahal, di balik sukses tersebut, Margaret adalah pelukis asli dari karya-karya tersebut.
7. Nocturnal Animals (2016)
Film drama-thriller ini dibintangi Adams sebagai Susan Morrow, pemilik galeri seni Angeleno yang menerima naskah novel karya mantan suaminya. Isi naskah novel tersebut mengandung kisah mencekam yang Susan anggap sebagai ancaman dari balas dendam.
8. Arrival (2016)
Film fiksi ilmiah karya Denis Villeneuve ini menampilkan Adams yang berperan sebagai Louise Banks, ahli linguistik dan mendadak direkrut oleh tim militer untuk menghadapi kedatangan makhluk asing dari luar planet. Karakternya di sini harus pelan-pelan menerjemahkan bahasa asing si alien dan berkomunikasi dengannya.
Selamat ulang tahun, Amy Adams!