9 Brand di Kuningan City yang Tawarkan Diskon Hingga 70 Persen
Kamu suka belanja? Gemar berburu diskon?
Jika ya, sepertinya kamu tidak boleh melewatkan kesempatan berburu diskon dari beberapa mal yang ada di Ibu Kota. Mendekati akhir tahun, berbagai brand memang selalu menghadirkan beragam diskon yang selalu menggoda hati.
Saat kumparan (kumparan.com) menyambangi Kuningan City Mall, Senin (21/11), terdapat beberapa toko yang menghadirkan diskon besar-besaran hingga 70 persen. Berikut kumparan berikam beberapa rekomendasi brand yang menghadirkan diskon untuk kamu buru:
1. Levi's
Siapa yang tak tahu brand denim ternama ini? Saat kumparan menyambangi toko ini, Levi's menawarkan diskon hingga 70 persen, lho.
Diskon ini berlaku untuk semua produk jeans dan juga atasan pria serta wanita (khusus ukuran 24-27). Selain itu, terdapat juga penawaran menarik'buy one get two', hanya dengan membayar satu barang yang memiliki harga tertinggi.
2. City Closet
Untuk kamu yang sedang mencaridressatau blouse cantik, tidak ada salahnya untuk mengunjungi City Closet. Saat ini, City Closet sedang mengadakan clearance sale hingga 80 persen. Di sini, kamu bisa membawa pulang dress mini beraneka warna dengan harga mulai Rp 200 ribu (setelah diskon).
3. The North Face dan Timberland
Bagi kamu yang gemar berpetualang ke alam, mungkin The North Face dan Timberland bisa jadi pilihan. Kedua brand tersebut mengadakan bazar dengan menawarkan diskon besar-besaran hingga 70 persen.
Dalam bazar ini, kamu bisa mendapatkan berbagai T-shirt, jumper, sepatu, hingga jaket outdoor dengan diskon yang menarik dan berlaku hingga akhir tahun nanti.
4. Everbest
Pergi ke pesta tidak akan lengkap rasanya jika tak menggunakanwedgesatau heels yang cantik. Dan, jika kamu tak punya stok sepatu untuk ke pesta, mungkin penawaran dari Everbest bisa jadi pilihan.
Di Kuningan City, Everbest mengadakan diskon akhir tahun hingga 70 persen. Kamu bisa mendapatkan sandal dengan harga mulai dari Rp 200 ribu sampai Rp 800 ribu. Sementara itu, heels, wedges, dan sepatu pria serta wanita dibanderol mulai dari Rp 390 ribu hingga Rp 895 ribu.
5. Mango
Brand favorit kaum milenial ini juga mengadakan diskon hingga 70 persen, lho. Seluruh produk mulai dari jeans, dress mini, blouse, hingga blazer dibanderol mulai dari Rp 79 ribu hingga Rp 349 ribu.
6. Branded Sale
Ingin memiliki barang branded dengan harga murah? Mungkin Branded sale bisa jadi pilihan alternatifmu.
Di bazar ini, tersedia T-shirt, blouse, hingga sepatu dari berbagai brand terkenal seperti GAP, Guess, Raoul, La Senza, dan Banana Republic.
Dengan diskon sebesar 70 persen, kamu bisa memiliki barang favorit dengan harga yang tidak menguras kantong. Misalkan saja untuk jeans, ada harga spesial hingga Rp 250 ribu, sedangkan untuk T-shirt diberikan dengan hara mulai dari Rp 100 ribu.
7. Bratpack
Orang terkasih sebentar lagi ulang tahun? Bingung mencari kado yang bagus untuknya? Kamu bisa datang ke Bratpack.
Di sini, tersedia tas pria, sepatu, hingga topi, lho. Khusus bulan November, Bratpack memberikan diskon hingga 50 persen. Kamu bisa mendapatkan beragam barang mulai dari Rp 180 ribu.
8. Gino Mariani
Jika sedang mencari sepatu formal untuk kerja, mungkin kamu bisa mengunjungi Gino Armani.
Didiskon hingga 70 persen, Gino Armani menawarkan berbagai produk yang dijual mulai dari Rp 300 ribu. Penawaran diskon ini telah dimulai sejak Oktober hingga Januari 2018.
9. Minimal
Selain Mango dan City Closet, Minimal juga tak mau kalah memberikan harga miring untuk pelanggannya. Dress, T-shirt, hingga blouse dihadirkan dengan diskon hingga 60 persen dan dibanderol mulai dari Rp 300 ribu sampai Rp 449 ribu.