Air Sisa Mandi Idol Jepang Ini Dijual Seharga Rp 12 Juta per Botol

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Sepertinya segala sesuatu bisa dikomersilkan di Jepang, apalagi jika itu berkaitan dengan sang idola. Begitu pula dengan air sisa mandi pada idol Jepang.

Bukan isapan jempol belaka, dua idola grup Jepang benar-benar melakukan ini. Mereka adalah Tenko no Chanyuki dan Asuka Rei dari The Banana Monkeys. Mereka menjual sisa air mandi mereka dalam kemasan botol seharga Rp 12 juta!

Iklan terkait jual beli air sisa mandi itu kemudian diunggah dalam akun Twitter The Banana Monkeys.

Cara kerjanya cukup sederhana. Tim manajemen merendam dua idol tersebut dalam bak mandi yang sudah diberi sabun mandi dan mengambil airnya untuk dimasukkan ke dalam botol.

Air sisa mandi idola Jepang. (Twitter/info_banamon)

 

Nantinya, botol-botol berisi air sisa mandi tersebut dijual secara bebas kepada konsumen. Menurut mereka, itu adalah cara terbaik untuk merasakan sensasi 'mandi bersama idola'.

''Idolamu sudah meresap dalam air ini, jadi airnya dipastikan bersih. Anda hanya perlu menambahkan sedikit ke bak mandi dan rasanya seperti mandi bersama mereka,'' demikian yang tertulis pada akun Twitter resmi The Banana Monkeys.

Air sisa mandi idola Jepang. (Twitter/info_banamon)

 

Ternyata, ide gila ini tak sepenuhnya didukung oleh netizen. Banyak di antara mereka yang merasa jijik dan menganggapnya konyol. Mereka mengatakan jika hanya orang gila yang bakal membeli air sisa mandi.

Bagaimana menurut kalian? Apakah Anda bersedia membeli air sisa mandi jika itu berasal dari idola Anda? Atau sudah cukup puas membeli merchandise mereka yang terlihat lebih wajar seperti album dan poster?(Rima Suliastini/*)