Akta Cerai Sudah Keluar, Shinta Bachir Siap Membuka Hati

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Setelah beredar kabar namanya disebut-sebut oleh Robby Abbas sebagai salah satu artis yang melakukan prostitusi online, kini Shinta Bachir kembali menjadi perhatian publik lantaran unggahan foto akta cerai di Instagram Story miliknya. Dalam foto tersebut tersemat tulisan"Alhamdulillah Syah dan jelas. Jandeeee. 2018 Awal yang bagus”, tulis Shinta.

Terhitung sejak memutuskan untuk berpisah dengan sang suami di Agustus 2016, akta tersebut baru keluar Februari lalu.

Menurut pemain film 'Suster Keramas' itu, akta tersebut sangat penting bagi dirinya, apalagi jika Shinta ingin menikah lagi. Dengan adanya dokumen tersebut, Shinta menjadi tenang dan dirinya berharap tak lagi bahan perbincangan publik lantaran gosip miring tentang kehidupan rumah tangganya.

“Ketika saya mau membangun lagi rumah tangga dengan orang baru, orang yang baru sudah tahu cerita lu dulu gini. Proses lu yang digosipin nikah siri, oh ternyata lu bersurat jelas. Oh, anak di luar nikah ada prosesnyalah surat-suratnya, ada akta,” kata Shinta saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (13/04).

Resmi menyandang status sebagai janda, perempuan kelahiran 7 Februari 1986 ini mengaku siap membuka hati. Kendati demikian, sampai saat ini Shinta mengaku belum memiliki kekasih. Setiap didekati oleh pria, belum ada yang bisa menaklukkan hatinya. Bahkan, ada yang hendak melamar dirinya, tapi perempuan berusia 32 tahun ini tak ingin terburu-buru mengambil keputusan.

“Setiap didekatin orang tuh belum ada yg menyentuh hati saya. Sekarang pertimbangannya adalah anak saya. Dia bisa enggak jadi bapak buat anak saya, dia bisa enggak membantu saya membimbing anak saya,” jelasnya.

Dengan tegas, pemain film ‘Kawin Kontrak 3’ itu mengatakan, lebih selektif dalam mencari pasangan. Apalagi, dirinya baru bercerai dan tidak ingin mengalami kegagalan seperti pernikahan sebelumnya. Sebagai orang tua tunggal, Shinta juga harus bekerja untuk memenuhi kebutuhan sang buah hati. Selain berbisnis, ia kerap kali mendapat tawaran bermain film.

Namun, beberapa kali tawaran itu harus ditolaknya karena ia selalu mendapat peran perempuan seksi. Salah satu alasan Shinta enggan menerima tawaran tersebut karena anak. Shinta merasa kasihan dengan sang anak apabila mengetahui ibunya mendapatkan peran seperti itu. Dirinya juga tak ingin jika ada anggota keluarga yang ingin terjun ke dunia hiburan.

 “Oh enggak, sama sekali saya enggak mau. Saya pengin dia di dunianya saja. Saya keluarga atau siapa pun enggak ada yang saya masukin ke duniaentertainment. Biar saya saja deh. Mungkin mereka tidak punya mental sekuat saya,” tutupnya.