Akui Lebaran Naik 5 Kg, Intip Penampilan Nikita Willy

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Momen lebaran Idul Fitri memang kadang menjadi ketakutan buat beberapa cewek, termasuk Nikita Willy. Bukan soal perayaan atau ibadahnya namun karena saat lebaran banyak makanan yang menggoda dan mengakibatkan berat badan naik.

Di postingan terbaru Nikita Willy pun ia curhat kalau berat badannya sudah naik 5 kg saat lebaran.

Ini karena Nikita Willy terlalu tergoda dengan kue lebaran dan jenis makanan lebaran seperti rendang.

"Kue lebaran dan rendang sangat cute sampai aku sadar aku sudah bertambah 5 kg,"tulis Nikita Willy sembari memberikan emotikonbroken heart.

Nikita Willy. (Instagram/@nikitawillyofficial94)

Sayangnya dari postingan yang juga menunjukkan potret dirinya itu membuat netizen tak percaya Nikita naik 5 kg.

Tampak Nikita Willy selfie mirror. Ia mengenakan dress mini berwarna hitam. Badannya pun masih terlihat langsing. Bahkan lengannya tampak sangat berotot.

"5 kg segini?"komentar netizen tak percaya.

"Segini naik 5 kg apa ini foto sebelum naik 5kg?"tanya netizen lain.

"Kamu juga cute kak... gpp lah naik 5 kg entar diet lagi...have nice day,"komentar lainnya.

Di foto itu memang Nikita Willy tak menjelaskan apakah itu diambil kapan.

 

Berita Terkait: