Antoine Griezmann, Samaran Lionel Messi

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Bicara soal pemain berkaki kidal mematikan, pikiran penikmat sepak bola pasti akan langsung terafiliasi dengan penyerang Barcelona, Lionel Messi.

Namun, La Liga punya nama lain yang punya kaki kiri tak kalah maut dari Messi. Pemain yang dimaksud adalah andalan Atletico Madrid, Antoine Griezmann.

"Griezmann menyamar sebagai Messi: gol terbaik sepanjang hidupnya."

Demikian judul salah satu artikel di mediaAs. Bahkan, foto Griezmann menghiasi kover depan surat kabar olahraga terpopuler Spanyol,Marca, edisi Senin (20/3/2017).

Lumrah jika aksi Griezmann memicu sirkus media. Pemain berpaspor Prancis itu tampil istimewa saat mengantar Atletico meraih kemenangan 3-1 atas Sevilla (19/3/2017).

Griezmann menunjukkan kepiawaiannya dalam mengeksekusi bola-bola mati.

 

Baca Juga:

Gol pembuka kemenangan Atletico, yang diciptakan Diego Godin, bermula dari servis sepakan bebas yahud Grizou.

Tak cukup sekali Griezmann menghukum Sevilla via tendangan bebas. Ia menggandakan keunggulan Atletico melaluifree-kickbrilian.

Gol Griezmann itu terlihat cantik karena sebelum menyentuh jaring, bola terlebih dulu membentur mistar gawang dan memantul ke tanah.

"Kemenangan yang sangat indah," tulis Griezmann di Twitter.

Momen spesial dirayakan Griezmann dengan cara yang tak biasa. Seusai bikin gol Griezmann meniru selebrasi unik pebasket Cleveland Cavaliers, J.R. Smith.