Arie Hendrosaputro Alias Bang Napi Meninggal Dunia

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Bang Napi yang terkenal dengan peringatan “Waspadalah! Waspadalah!” tutup usia. Bang Napi yang bernama asli Arie Hendrosaputro ini akan dimakamkan sore ini.

Kabar duka itu disampaikan oleh presenter RCTI Atika Suri di akun Instagramnya, Selasa (3/10).

"Innalillahi wainna ilaihi rojiun.. may you rest in peace my friend Arie Hendrosaputro a.k.a bang Napi#bangnapi#seputarindonesia#rcti," tulis Atika Suri.

Almarhum yang juga dikenal dengan nama Arie Broto saat ini disemayamkan di rumah duka di Graha Cinere. Arie Broto meninggal karena sakit gula yang diidapnya.

Bang Napi populer lewat acara Sergap, yaitu acara berita kriminalitas yang ditayangkan di RCTI. Di bagian akhir segmen, Bang Napi akan muncul untuk memberikan ulasan singkat tentang kabar kriminal yang menonjol.

Kemudian Bung Napi memberikan peringatan kepada pemirsa agar selalu waspada terhadap aksi kejahatan.

"Kejahatan tidak selalu terjadi hanya karena niat pelakunya, tetapi juga karena ada kesempatan. Waspadalah! Waspadalah!” begitulah pesannya yang terkenal.

Kepergian Bang Napi meninggalkan duka bagi keluarga dan sahabatnya. Mereka menyampaikan duka cita lewat media sosial seperti di bawah ini: