Awas! Ada Akun Bodong Telkom Akses, Nawarin Lowongan Kerja Palsu

pada 3 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id– Modus penipuan di dunia internet begitu banyak, dan yang belum lama ini beredar adalah pencatutan anak usaha Telkom, yaitu PT Telkom Akses yang disalahgunakan untuk menawarkan lowongan kerja palsu.

Yup, ada akun bodong yang mengatasnamakan Telkom Akses di ranah digital, khususnya media sosial Instagram dengan modus menyebarkan lowongan kerja. Akun bodong tersebut diberi nama @karir_telkomakses dan sempat meraup 25,3 ribu follower.

Sesuai namanya, akun palsu Telkom Akses tersebut mengklaim dirinya sebagai pusat informasi lowongan kerja dari PT Telkom Akses.

Pihak Telkom Akses pun mengklarifikasi bahwa akun tersebut adalah bodong dan informasi lowongan kerja yang beredar tidak benar alias hoaks.

“Lowongan kerja yang beredar di media sosial dan email yang dikirim kepada pelamar dengan menggunakan emailrecruitment@telkomakses.co.idmerupakan penipuan. Pelaku penipuan telah melakukan phising terhadap alamat email tersebut,” ungkap VP Corporate Legal and Secretary Telkom Akses Gatot Dwiwahjudi dalam pernyataannya yang diterimaUzone.id.

Foto: dok. Telkom

Dari pantauanUzonepada Minggu (8/5), akun @karir_telkomakses tampaknya sudah dihapus di Instagram sebab pencariannya tidak dapat ditemukan. Namun, kejadian ini tentu saja dapat menjadi pembelajaran bagi netizen agar tetap selalu mengecek kembali kredibilitas sebuah akun media sosial.

Terlebih, modus penipuan pun kadang tidak tidur. Bisa jadi akan ada akun-akun bodong berikutnya dan sebagai pengguna internet, kita wajib untuk selalu teliti dan mawas diri agar tidak langsung terjerumus.

Jika melihat aktivitas akun bodong @karir_telkomakses, akun ini kerap mengunggah konten yang telah diunggah oleh akun Instagram resmi Telkom Akses, yakni @telkomaksesindonesia.

Tak hanya di media sosial, konten penipuan juga ditemukan dalam pemberitaan di situs berita online yang menyatakan bahwa Telkom Akses sedang membuka lowongan kerja secara besar-besaran di berbagai posisi.

Foto: dok. Telkom

“Pemberitaan terkait Telkom Akses sedang membuka lowongan kerja besar-besaran juga merupakan berita palsu atau hoaks. Saat ini Telkom Akses tidak membuka lowongan kerja dengan posisi-posisi seperti yang diberitakan oleh media online tersebut apalagi secara besar-besaran” ujar Gatot lagi.

Lebih lanjut, Gatot mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati terhadap lowongan kerja palsu yang mengatasnamakan Telkom Akses terlebih meminta biaya dalam bentuk apapun, sebab Telkom beserta seluruh entitas anak perusahaan tidak pernah meminta biaya atas seluruh kegiatan rekrutmen yang dilakukan.