Bella Sophie Minta Aleta Molly Diet Jelang Rilis Single

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Aktris Bella Sophie mendukung Aleta Molly yang tengah merintis karier di panggung musik Tanah Air. Usai lebaran nanti, Aleta bakal merilis single terbaru yang mengusung genre Electro Dance Music (EDM).

Menurut Bella, Aleta adalah penyanyi berbakat. Hanya saja, masih ada satu hal yang harus dibenahi, yakni bobot tubuhnya. Apalagi, musik yang dibawakan Aleta sarat dengan koreografi.

"Iya aku sebagai kakaknya kasih saran aja, kalau bisa turunkan berat badannya Aleta. Dengan berkurangnya berat badan, pernapasan kamu akan jauh lebih bagus nantinya," kata Bella kepada Aleta Molly‎ di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan baru-baru ini.

Bella yakin dengan penampilan yang menunjang, Aleta bisa sejajar dengan penyanyi perempuan papan atas.

"Jangan pernah‎ puas dengan apa yang kamu dapat di musik. Lagu kamu itu sudah oke banget. Apalagi nanti pas nyanyi di panggung juga akan diiringi dancernya Agnez Mo tadi kan bilang gitu. Itu udah luar biasa banget," ujarnya.

 

Berita Terkait: