Benarkah Air Kelapa Bisa Turunkan Berat Badan?

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Air kelapa murni merupakan minuman rendah kalori. Beberapa ahli menyebutkan bahwa air kelapa merupakan minuman yang tepat bagi Anda yang tengah berupaya menurunkan berat badan, benarkah?

Dilansirehow.com, air kelapa tanpa bahan tambahan lainnya, seperti gula atau sirup merupakan minuman rendah kalori yang mengandung 45 kalori, 0 gram lemak, 10 gram karbohidrat, dan 1 gram protein.

Ketika Anda mengganti kebiasaan minum jus jeruk dengan dua cangkir air kelapa misalnya, maka Anda akan mendapatkan 90 kalori dari air kelapa. Jika 1 pound (1 pound = 0,453 kg) lemak mengandung 3.500 kalori, maka minum dua cangkir air kelapa setiap hari selama sekitar enam minggu dapat menolong Anda mengurangi berat badan hingga 1 pound.

Tak hanya itu, air kelapa murni juga disarankan para pakar kesehatan karena mengandung serat. Satu cangkir air kelapa segar mengandung 2,6 gram serat. Minuman ini juga kaya vitamin dan mineral, termasuk vitamin C, kalsium, kalium, magnesium dan mangan. Jadi, bila Anda ingin mendapatkan manfaat kesehatan ini, mulai sekarang minumlah air kelapa murni tanpa tambahan pemanis atau bahan lainnya. Selamat mencoba! (Nessy Febrinastri) 


 

Berita Terkait: