Bremm Journey Nataru 2022: Toyota Veloz, Liburan Anti Bosan di Perjalanan

pada 2 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id -Dari “image” yang awalnya Avanza adalah sama dengan Veloz, di versi terbaru ternyata keduanya hadir dengan tampilan yang sangat berbeda.

Liburan Nataru tahun ini kami mendapat kesempatan menjajal All New Toyota Veloz tipe tertinggi yakni Q TSS.

Eksterior dengan grill trapezium yang cukup besar membuat tampilan eksterior depan menjadi menarik dan paling gagah jika dibandingkan dari pilihan 6 mobil LMPV populer lainnya yang ada pada Bremm Journey Special Episode Natal dan Tahun Baru kali ini.

BACA JUGA: Brem Journey Nataru 2022: Fitur Canggih Stargazer untuk Perjalanan Liburan

Kami bertujuh mencoba All New Toyota Veloz ini untuk berlibur ke Pantai Indah Kapuk. 7 Seats pada mobil ini pun kami coba pengalamannya.

Di row paling depan, dashboard dengan floating head unit berukuran 9 inch yang kaya fitur, Layar MID TFT 7inch yang memiliki beberapa opsi design futuristik, serta electric parking brake.

Ditambah ambience lighting biru saat malam, membuat tampilan kabin terlihat mewah dan menjadi daya tarik tersendiri ketika kami masuk ke dalam interior mobil ini.

Di baris tengah, terdapat 3 seats dengan leg room yang luas dan cukup membuat penumpang di baris tengah merasa nyaman untuk perjalanan jauh.

Berbagai compartment juga tersedia lengkap mulai dari cup holder hingga saku-saku yang ada pada belakang kursi row pertama. 

Fitur entertainment tidak hanya ada di head unit yang disupport dengan Apple Car Play dan Android Auto saja, digital monitor juga tersedia pada langit-langit row kedua yang diakses secara touch screen. Fitur ini pasti akan sangat menarik bagi penumpang anak-anak.

Di row paling belakang, terdapat 2 seats yang di sampingnya juga dilengkapi plug pengecasan. Soal pengecasan di dalam kabin mobil, menjadi hal yang kami apresiasi karena ketersediaannya yang cukup banyak.

BACA JUGA: Bremm Journey Nataru 2022: Kencan Bareng BR-V di Purwakarta

Mulai dari USB charging pada baris pertama ditambah dengan wireless charging, 2 port charging pada baris tengah, hingga tersedianya port pengecasan pada baris paling belakang. Soal fitur dan akomodasi, hampir tidak ada complain dari kami. 

Hanya saja, beberapa kali ketika kami melewati jalanan yang kurang mulus, penumpang di baris paling belakang merasakan guncangan yang cukup terasa.

Suspensi belakang terasa keras dan kaku. Namun selebihnya jika dibawa pada jalan yang mulus, kondisi kabin terasa nyaman dan tidak ada catatan.

Secara keseluruhan, kami rasa perjalanan jauh menggunakan All New Toyota Veloz akan terasa berkesan dan menyenangkan.