Rekomendasi Buka Puasa: Cobain deh Pink Lemonade hingga Sapi Lada Hitam
Uzone.id- Selain menjadi momen berbenah diri seperti mengendalikan emosi, nafsu makan dan minum, bulan Ramadan sekaligus menjadi waktu yang tepat untuk membuat daftar panjang menu untuk berbuka puasa.
Nggak salahsih, kalau memilih restoran atau kafe untuk berbuka puasa. Tapi, kalau lagi pengin berbuka dengan suasana hangat di rumah sendiri, jangan lupa sediakan 5 menu super enak ini. Hitung-hitung rekomendasi kalau kamu lagistucknggak tahu mau masak apa bersama nyokap.
1. Salad buah
Sehat banget, ‘kan? Tapi supaya lebih berbeda, coba kamu pilih beberapa buah seperti apel, pir, anggur, nanas, dan kiwi.
Setelah dipotong-potong, kamu campur buah itu dengan dressing yogurt, krim keju, dan mayonnaise. Boleh tambahkan gula, tapi jangan banyak-banyak.
2. Pink lemonade
Supaya sentuhannya berbeda, minuman lemon yang mungkin biasa kamu buat itu bisa ditambahkan seperempat jus cranberry. Selain tambah segar, nggak terlalu asam, siapa tahu ini kombinasi rasa yang bakal kamu suka.
3. Plecing kangkung
Menu ini diakui beberapa teman gue yang gemar masak di rumah sebagai makanan yang bikin momen berbuka jadi lebih mantap, katanya.
“Tumis kangkung enak sih, tapi kalau plecing tuh lebih segar dan bikin alive karena ada sambalnya. Maknyus!” ujar Nanda, usia 25 tahun.
4. Sapi lada hitam
Dari 10 orang yang gue tanya, 6 di antaranya bilang sapi lada hitam jadi menu yang mereka sukai untuk berbuka.
Nggak perlu yang super pedas dan bikin tenggorokan seperti terbakar, yang penting ada sentuhan rasa lada yang diseimbangkan oleh tingkat manis yang pas.
5. Soto ayam
Kalau mau segar dari kuah menu main course, soto ayam adalah pilihan yang tepat. Selain itu, cara membuatnya nggak sulit, bahan-bahannya mudah dicari juga.
Nah lho, jadi laper beneran!