Cara Deteksi Pegasus, Spyware Buatan Israel di Ponsel Kamu

pada 3 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Ilustrasi (Foto:freestocks/Unsplash)

Uzone.id- Kalau kamu khawatir adanya laporan terbaru bahwa aplikasi mata-mata atau spyware Pegasus yang kabarnya telah dipasang oleh Grup NSO Israel untuk meretas jurnalis dan para pemimpin dunia, terdapat alat yang bisa memeriksa apakah spyware itu ada di ponsel kamu.

Menurut sebuah laporan diWashington Postbersama kelompok nirlaba Forbidden Stories dan Amnesty Internasional dan beberapa lainnya, spyware tingkat militer yang dikembangkan oleh sebuah perusahaan Israel digunakan untuk meretas sekitar 40smartphone"milik jurnalis, aktivis HAM, eksekutif bisnis dan dua wanita yang dekat dengan jurnalis Saudi yang dibunuh, Jamal Khashoggi."

Telepon memuat daftar lebih dari 50.000 nomor telepon, menurutWashington Post. Namun, NSO telah membantah tuduhan tersebut.

BACA JUGA:5 Ciri Online Shop Penipu di Instagram Menurut Siber Polri

Kemungkinan besar iPhone kamu tidak ada dalam daftar itu. Sementara itu, legalitas operasi perusahaan Israel itu mungkin dipertanyakan.

Laporan mengatakan bahwa NSO tampaknya menargetkan politisi tingkat tinggi, pejabat pemerintah, dan jurnalis dalam operasi tersebut.

Misalnya, Amnesty Internasional memeriksa 67 telepon dan menemukan bahwa "23 telepon telah terinfeksi dan 14 lainnya menunjukkan tanda-tanda percobaan penetrasi."

Dari jumlah tersebut, hampir semuanya adalah iPhone, menurut penyelidikan.

Namun, jika kamu khawatir, ada cara untuk menguji apakah iPhone kamu jadi target.

Ini bukan tes yang mudah, namun jika kamu menggunakan PC Mac atau Linux dan telah mencadangkan iPhone kamu, Mobile Verification Toolkit akan bisa mendeteksi apakah ponsel kamu terinfeksi spyware Pegasus yang diinstal di dalamnya.

Alat yang diujiTechCrunchbekerja menggunakan aplikasi macOS Terminal dan bisa mencadangkan iPhone kamu di Mac.

"Bukan pengalaman pengguna yang disempurnakan dan dipoles dan memerlukan pengetahuan dasar tentang cara menavigasi terminal,"

Kamu harus menginstal libusb serta Python 3 menggunakan Homebrew. Kamu bisa mempelajari cara menginstalnyadi sini.

TechCrunch mengatakan bahwa pemeriksaan hanya membutuhkan "sekitar satu atau dua menit untuk dijalankan" setelah disiapkan. (Mac Word)