Cara Oppo Bujuk Cowok agar Rajin Selfie

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Oppo baru-baru ini memamerkan produk F5 terbarunya yang berwarna Dashing Blue. Perusahaan asal China itu tampaknya ingin semua pengguna semakin menganderungi swafoto atau selfie.

Ponsel ini sebetulnya tidak jauh berbeda dari seri F5 lainnya. Yang berbeda adalah warnanya saja. Warna biru yang melapisi bodi ponsel ini tampak menawan dengan efek pantulan cermin.

Selain penampilannya yang stylish, tentu sorotan utama dari ponsel ini adalah kamera. Kamera depan, lebih tepatnya.

Bukan barang baru sebenarnya, menyematkan fitur Beauty pada kamera ponsel. Tampaknya Oppo ingin mengupayakan pengalaman selfie ke tahap yang lebih serius lagi.

Ponsel F5 Dashing Blue telah dilengkapi oleh kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) pada kamera depan. Semuanya demi menghasilkan foto lebih maksimal.

“Karena fokus kita selama ini adalah selfie, jadi kenapa tidak mulai membawa ini ke next level. Salah satu cara yang kita terapkan yaitu menyematkan AI ke kamera. AI ini dapat mengenali pengguna dari usia, jenis kelamin, warna kulit. Ia bekerja untuk menyeimbangkan hasil foto agar tetap real,” jelas Aryo kepada Uzone.id di Ubud, Bali, Jumat (9/2).

Aryo merasa bahwa selama ini fitur Beauty dari berbagai ponsel cenderung digunakan oleh kaum perempuan.

Nah, kemampuan baru yang dapat dilakukan oleh AI pada kamera F5 Dashing Blue ini menjadi salah satu siasat Oppo agar para laki-laki tidak perlu khawatir jika ingin selfie.

“Coba kamu bandingkan kamera depan ponsel lain yang tidak ada AI, warna kulit orang-orang akan terlihat sama, mau itu cewek atau cowok. Di F5 ini, AI dapat mengenali perbedaan itu. Kulit saya ‘kan agak gelap, hasilnya pun akan tetap apa adanya, tidak dibikin jadi putih. Efek soft-nya pun tidak fake, masih terlihat alami. Cowok pasti akan lebih tertarik pakainya,” sambung Aryo.

Sebelum menutup perbincangan, Aryo menambahkan, pada fitur Beauty tetap disediakan tingkatan efeknya dari 1 sampai 6.

Semuanya bisa diatur oleh pengguna. “Pengaturan itu juga sebetulnya bisa menghasilkan efek bokeh, jadi selain real, fotonya pun tetap kekinian,” katanya sembari tertawa kecil.

Lantas bagaimana dengan kecerdasan lain yang dapat dilakukan oleh AI pada kamera Oppo? Aryo mengatakan, ada kemungkinan di masa depan AI ini dapat mengatur angle si pengguna agar jepretannya semakin bagus.

F5 Dashing Blue mengusung layar 6 inci dengan resolusi Full HD+ dan aspek rasio 18:9. Ponsel ini memiliki resolusi kamera depan 20MP lengkap dengan teknologi AI. Sementara kamera belakangnya sendiri berukuran 16MP.

F5 Dashing Blue ditenagai oleh prosesor octa core dan RAM 4GB. Ruang penyimpanan internalnya 32GB.

Oppo melepas harga untuk F5 Dashing Blue senilai Rp4,199 juta.