Catat, Ini Tanggal Sakura Bermekaran di Jepang pada 2019

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Uzone.id- Setiap Maret, kerumunan pengunjung lokal dan turis berduyun-duyun ke setiap sudut Jepang. Mereka hendak menikmati musim semi yang identik dengan musim bunga sakura.

Jepang berubah menjadipinkberkat puluhan varietas bunga sakura yang mekar bersamaan. Hal ini tentu menciptakan suasana hangat dan romantis.

Baca:Asyik, Liburan ke 'Green Canyon' Pangandaran Bisa Naik Kereta Api

MengutipTravel Ware Asia, dalam budaya Jepang, ada istilahhanamiyang artinya menikmati keindahan bunga sementara waktu. Masyarakat setempat merayakan hanamidengan piknik atau pesta di bawah pohon sakura pada siang atau malam hari.

Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Karena itu, perkiraan bunga sakura bermekaran, yang diumumkan oleh lembaga penyedia data cuaca dan iklim di Jepang, menjadi penting. Perkiraan tanggal ditentukan berdasarkan data yang dikumpulkan pada tahun-tahun sebelumnya.

Baca: Mengapa Liburan Bersama Keluarga itu Penting?

Bunga biasanya memakan waktu seminggu untuk mekar sepenuhnya, setelah berbunga. Dan bunga mekar sepenuhnya sekitar seminggu. Bagi para pelancong, perkiraan ini juga penting, sehingga kesempatan untuk melihat keindahan bunga sakura tidak terlewat.

Untuk kamu yang ingin melihat keajaiban musim semi, berikut ini perkiraan bunga sakura mekar di Jepang pada 2019 menurutTravel Ware Asia.

Baca: Bandara Baru di Vietnam Ini Bakal Mendekatkan Wisatawan dengan Halong Bay

Tokyo

Lokasi:Shinjuku Garden.

Berbunga: 17 Maret 2019.

Mekar sepenuhnya: 24 Maret 2019.


Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Osaka

Lokasi:Expo ’70 Park.

Berbunga: 20 Maret 2019.

Mekar sepenuhnya: 27 Maret 2019.

Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Fukuoka

Lokasi:Nishi Park

Berbunga: 19 Maret 2019.

Mekar sepenuhnya: 27 Maret 2019.

Hiroshima

Lokasi:Peace Memorial Park.

Berbunga: 22 Maret 2019.

Mekar sepenuhnya: 29 Maret 2019.

Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Nara

Lokasi: Gunung Yoshino.

Berbunga: 23 Maret 2019.

Mekar sepenuhnya: 28 Maret 2019.

Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Aomori

Lokasi:Hirosaki Park.

Berbunga: 17 April 2019.

Mekar sepenuhnya: 22 April 2019.

Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Nagano

Lokasi: Takato Castle Park.

Berbunga: 4 April 2019.

Mekar sepenuhnya: 10 April 2019.

Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Fuji Five Lakes

Lokasi: Chureito Pagoda.

Berbunga: 9 April 2019.

Mekar sepenuhnya: 15 April 2019.

Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Fukushima

Lokasi: Miharu Takizakura.

Berbunga: 2 April 2019.

Mekar sepenuhnya: 6 April 2019.


Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Okayama

Lokasi: Okayama Korakuen.

Berbunga: 23 Maret 2019.

Mekar sepenuhnya: 30 Maret 2019.

Ilustrasi. (Foto: Unsplash)