CEO Baru Twitter Sudah Mulai Bekerja, Elon Musk Resmi Mundur?

pada 2 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id– Beberapa waktu lalu, Elon Musk sudah mengumumkan bahwa jabatan CEO akan segera diambil alih oleh orang pilihannya, Linda Yaccarino.

Dalam cuitannya tersebut, ia menyebut kalau posisinya tersebut akan diambil alih dalam waktu kurang lebih 6 minggu ke depan. Tapi, dilihat dari keterangan yang dibagikan oleh Linda, waktu tersebut bisa jadi lebih cepat dari yang disebutkan oleh Musk.

Melansir dari Reuters, Yaccarino sudah mulai menjabat sebagai CEO Twitter. Hal tersebut tertera dalam cuitan yang dibagikan oleh akun resminya.

“Sudah terjadi — Hari pertama di perusahaan. Stay tune…,” tulisnya.

Ia menjadi CEO baru Twitter setelah melepas jabatannya di NBCUniversal sebagai chief periklanan perusahaan. Namun, tidak diumumkan apakah Musk benar-benar melepas jabatannya sebagai CEO dan memberikan sepenuhnya ke Linda Yaccarino.

Di waktu bersamaan, Twitter justru harus kehilangan pendapatan iklan mereka sebanyak 59 persen.

Semenjak dijabat oleh Musk, bisnis periklanan Twitter semakin ditinggal oleh partner mereka. Dilansir dari beberapa sumber, hampir setengah dari investor mereka meninggalkan Twitter.

Kurang baiknya keadaan periklanan Twitter menjadi salah satu alasan direkrutnya Linda sebagai CEO Twitter, padahal sebelumnya Elon Musk sempat menyenggol hanya orang-orang bodoh yang mau mengambil alih perusahaan ‘warisan’ Jack Dorsey tersebut.