Citra Monica Dilaporkan ke Polisi Soal Dugaan Perselingkuhan dengan Ifan 'Seventeen'

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Citra Monica (Instagram)


Uzone.id- Lelaki yang menggerebek model cantik Citra Monica, perempuan yang bersama Ifan Seventeen di dalam apartemen, ternyata telah melapor ke polisi.

Lelaki yang mengklaim masih suami dari Citra Monica itu melaporkan kasus dugaan perselingkuhan ke kantor Polsek di Bandung.

Hal itu dikatakan Kasatreskrim Polrestabes Bandung AKBP M Rifai, seperti dilaporkanTribunnewsyang dilansirUzone.id, Selasa (11/6/2019).

"Ya betul, dilaporkan suami (perempuan)," ujar M Rifai.

 

Baca juga:Keluarga Klaim Ifan Seventeen dan Citra Monica di Kamar Berbeda

Baca juga:Citra Monica Akui Ifan Seventeen Numpang Salat di Apartemennya

Citra Monica saat digerebek bersama Ifan Seventeen di dalam apartemen (Instagram)



Dia menambahkan, suami Citra Monika melaporkan karena belum bercerai.

Kasus perselingkuhan diatur dalam KUHP Pasal 284 ayat 1-5. Ancaman pidana kurungan paling lama 9 bulan.

Awal bulan Juni, dunia maya dihebohkan oleh video penggerebekan yang dilakukan beberapa orang lelaki ke sebuah apartemen yang di dalamnya dihuni Ifan Seventeen dan Citra Monica.

Ada satu lelaki yang mengenakan masker diketahui suami dari Citra Monica. Dia sempat menarik baju lekaki itu dengan nada emosi mengatakan, "Kamu kok gitu banget sih sama aku."

Citra Monica pun telah mengklarifikasi melalui tayangan video yang diunggah ke akun Instagram pada 4 Juni.

Ifan Seventeen saat digerebek bersama Citra Monica di dalam apartemen (Foto: Instagram)



Perempuan yang berprofesi sebagai modelfreelanceitu mengakui jika salah satu lelaki yang ikut dalam penggerebekan adalah mantan suaminya.

""Saya itu sudah lama pisah rumah secara agama pun saya sudah ditalak 3 kali sejak thn 2015. Hanya secara hukum sedang menunggu putusan cerai dari sidang. Untuk itu saya mohon maaf Ifan sebagai tamu di sini jadi kebawa masalah ini. Sekian klarifikasi saya," tutur Citra Monica.

Sebelumnya, Citra Monica juga menjelaskan kehadiran Ifan Seventeen di apartemennya cuma numpang salat.

"Jadi Ifan memang sedang bertamu di apartemen saya, ingin numpang solat dan kita juga gak cuman berdua dan memang gka ada apa-apa juga. Tiba-tiba datang mantan suami saya dengan orang-orang rame yang membawa kamera," tutur dia.

Ifan Seventeen dalam video penggerebekan mengatakan kepada salah seorang lelaki jika Citra Monica adalah teman SMA.

Dia juga menjelaskan maksud kedatangannya ke apartemen cuma untuk main.