Daftar Fitur Terbaru yang Muncul di Game Animal Crossing

pada 4 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Ilustrasi Nintendo Switch (Foto: Unsplash)

Uzone.id -Game Animal Crossing telah membuka sejumlah fitur baru untuk menambah kepuasan bermain. Nintendo membeberkan bahwa pembaruan  ini yang akan meluncur pada 3 Juli.

Salah satu fitur terbaru di Animal Crossing adalah tambahan fitur berenang. Dikutip dariThe Verge, Senin (29/6/2020), para pemain nantinya akan dapat melompat ke perairan yang mengelilingi pulau tempat tinggal mereka.

Bahkan tidak hanya berenang, pemain dapat mencari kehidupan laut baru yang kemudian dapat disumbangkan ke museum.

Baca juga: Lisa BlackPink Kecanduan Main Animal Crossing


Pembaruan ini juga terdapat opsi lainnya yang tak kalah keren seperti, opsi kerajinan baru, penambahan furniture bertemakan Putri Duyung untuk di koleksi dan membuat perubahan pada Gulliver yaitu burung yang sering terdampar di pantai yang nantinya dapat dihiasi dengan tema Bajak Laut.

Dapat dikatakan penambahan fitur ini adalah yang terbesar untuk Animal Crossing sejak pembaruan pada bulan April lalu yang di dalamnya terdapat penambahan fitur berkebun baru dan penjual seni misterius.

Pada Agustus mendatang, Sepertinya akan ada yang lebih banyak seputar pembaruan dimana detail informasi tersebut belum dirilis secara resmi oleh pihak Nintendo.

Baca juga:Nintendo Switch Diretas


Animal Crossing adalah game video simulasi sosial yang diterbitkan oleh Nintendo dan dibuat oleh Katsuya Eguchi dan Hisashi Nogami.

Latar belakang game ini, bercerita soal  karakter pemain manusia yang tinggal di sebuah desa yang dihuni oleh berbagai hewan antropomorfik, dan juga pemain dapat melakukan berbagai kegiatan seperti memancing, menangkap serangga, dan berburu fosil.