Sederet Selebriti yang Memutuskan untuk Hijrah di Tahun 2018

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Tahun 2018 membawa berkah tersendiri bagi beberapa selebriti di Indonesia. Sebagian dari mereka memutuskan untuk berhijrah, menutup aurat, dan meninggalkan kehidupannya yang lama.

Sederet selebriti yang memutuskan untuk mengenakan hijab itu, dulunya ada yang menjadi presenter acara gosip hingga rocker. Siapa saja mereka? Simak ulasankumparan(kumparan.com) di bawah ini.

1. Fenita Arie

Istri dari aktor sekaligus presenter Arie Untung ini memutuskan untuk berhijab sejak awal tahun ini. Wanita berusia 31 tahun ini juga rela meninggalkan pekerjaannya sebagai presenter gosip yang sudah 8 tahun dijalaninya.

"Memang sudah lama sih keinginan aku untuk berhijab, tapi memang sebelumnya, aku masih mikir kerjaan, mikir ini itu. Pengin yakinin aja, emang udah siap,"ungkap Fenita Arie ketika dihubungikumparan, Kamis (4/1).

"Kemarin itu sebenarnya cuma mau coba belajar-belajar dulu. Tapi ternyata, waktu tanggal 1 (Januari) pakai hijab, kok nyaman gitu, yaudahlah," lanjutnya.

2. Vebby Palwinta

Hampir bersamaan dengan Fenita, pesinetron Vebby Palwinta juga memutuskan untuk berhijab di awal tahun ini. Mantan kekasih Baim Wong itu sebenarnya sudah berniat untuk menutup auratnya sejak 3 tahun lalu. Tapi niat baiknya tersebut selalu terhalang oleh pekerjaan.

"Setiap mau pakai (hijab), biasanya aku lagi syuting, stripping, lagi ada kerjaan, tiba-tiba enggak tahu kenapa tanggal 8 (Januari) kemarin jadi yakin saja," kata Vebby ketika dihubungi kumparan (kumparan.com).

3. Kartika Putri

Kartika Putri selama ini dikenal sebagai aktris yang kerap mengenakan pakaian seksi dan terbuka. Ia kemudian mengejutkan publik ketika memutuskan untuk berhijab di tahun ini.

Dalam sebuah wawancara, Kartika mengaku dirinya sudah berniat untuk hijrah semenjak namanya dikaitkan dengan kasus prostitusi online yang menjerat mucikari artis, Robby Abbas.

"Perubahannya itu berawal dari kasus muncikari RA itu. Aku sempat bertanya sama mama, 'Kok aku bisa masuk berita itu ya?' dan dia bilang, 'Ya itu, karena pakaian kamu,' kata mama. Akhirnya waktu itu aku sudah mulai tutup-tutup tuh, tapi masih ketat," ungkap Kartika.

Selain itu, ia juga sempat bermimpi suatu ketika dirinya disalati oleh sang bunda tercinta.

"Posisinya aku meninggal dan aku enggak mau seperti itu. Sejak saat itu jantung enggak pernah berhenti berdebar-debar. Ulang tahun juga aku bersyukur semua kumpul, tapi aku enggakhappy, aku resah," kata Kartika yang lahir pada 20 Januari 1991. 

4. Tika Bravani

Aktris Tika Bravani juga memutuskan untuk berhijab pada Maret lalu. Keputusannya untuk menutup aurat itu bermula sejak ia pulang dari menunaikan ibadah umrah di Tanah Suci Makkah.

Tika menganggap hijab yang digunakannya kini merupakan sebuah identitas baru dalam hidupnya.

"Ketika sudah ada niat itu, tidak ada satu hal pun yang bisa menghalangi. Identitas baru ini mengiringi proses belajarku bekal dunia dan akhirat," tulis Tika dalam akun Instagram pribadinya.

5. Tantri 'Kotak'

Selain Kartika Putri, satu lagi artis yang mengejutkan publik ketika memilih untuk berhijab adalah Tantri 'Kotak'. Selama ini, ia memang dikenal sebagai seoranglady rocker, yang penampilannya selalu bersemangat di atas panggung.

Keputusan untuk berhijab muncul setelah ia selesai menunaikan ibadah umrah. Pergolakan batin pun sempat ia rasakan dalam waktu lama. Sang suami, Arda 'Naff', juga sempat tidak memberi dukungan, karena takut sang istri tak bisa konsisten dengan pilihannya tersebut.

"Sebenarnya suami tidak support awalnya. Karena suami kan takut, ini kan menjadi tanggung jawab dia juga sebagai kepala keluarga," ucap Tantri dalam sebuah wawancara.

"Dia sempat nanya 'Lo mau pakai selamanya atau sesaat doang?' Kalau dari aku keinginan sebenarnya sudah lama tapi melalui proses panjang, sebelum umrah saya menjemput hidayah itu. Suami saya bilang kalau dapat hidayah, sayasupport," sambungnya.

6. Chacha Frederica

Aktris Chacha Frederica juga mengubah penampilannya ke arah yang lebih baik dengan memutuskan menutup aurat dan mengenakan hijab. Siapa yang menyangka kalau keinginannya untuk berhijab sudah ia rasakan sejak tiga tahun lalu. 

"Tiga tahun lalu ketika aku umrah itu sudah 'Kok aku nyaman ya, dengan begini.' Kalau umrah 'kan kita pakaiannya jauh lebih tertutup, lebih syar'i," kata Chacha ketika ditemui di Lippo Mall Puri, Jakarta, Minggu (1/4). 

Bahkan rasa nyaman karena mengenakan baju tertutup juga ia rasakan ketika berada di Palestina

“Pas aku lagi di Palestina itu, aku ngerasa nyaman banget dengan cara aku berpakaian, enggak tahu kenapa dan aku ngerasa kayak merasakan apa yg teman-teman Palestina rasakan,” lanjutnya. 

Namun, hal yang akhirnya semakin membuatnya mantap berhijab saat ia mendapat kesempatan untuk bertemu dengan Syekh Yusuf Estes di suatu acara yang dihadiri oleh lebih dari 250 orang. Di acara itu, ia mendengarkan dakwah Syekh Yusuf Estes. 

Chacha merasa terkejut karena secara kebetulan, Syekh Yusuf Estes dalam dakwahnya membahas tentang surah An-Nur ayat 35 yang pada waktu itu pernah ia bacakan. 

"Dari berapa ratus ayat yang ada di surat An-Nur yang beliau bahas, ayat 35 sampai nomor sekian pernah aku baca, aku merinding, (ayat itu pernah) aku baca saat proyek Quran ID,” ucap Chacha.

7. Indah Dewi Pertiwi

Indah Dewi Pertiwi, penyanyi yang kerap mengenakan pakaian seksi ini juga memutuskan berhijrah dan menutup auratnya. Sama seperti Chacha Frederica, rupanya perempuan yang akrab disapa IDP ini juga memiliki keinginan sejak lama untuk berhijab. Namun, niatnya itu semakin mantap setelah mendapat kesempatan untuk menyambangi Palestina. 

"Kemarin Allah kasih kesempatan ke Palestina. Di sana, aku dikasih kesempatan sama Allah dan di sana dapat hidayah," ungkap Indah ketika dijumpai di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (11/5).

Meski awalnya sempat ragu, tapi ternyata perjalanan ke Palestina itu membuatnya yakin, kalau saat ini adalah waktu yang tepat baginya untuk berhijrah. 

"Adalah salah satu yang bikin aku kayak, 'Pake enggak ya'. Tapi kemarin kayak alhamdulillah Allah kasih kesempatan buat aku ke sana. Sebenarnya aku sudah nyoba (berhijab) itu dari tanggal 6 April. Tapi, aku semakin mantapnya itu saat pergi ke Palestina dua minggu lalu," katanya.